Priyo Setuju KPK Bangun Kantor Baru

Ruang Tahanan (Rutan) KPK
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAnews - Ketua Partai Golkar Priyo Budi Santoso setuju Komisi Pemberantasan Korupsi memiliki kantor baru. Priyo menganjurkan Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat menyetujui usulan itu.

"Dan saya pastikan akan saya teken kalau sudah dibahas di komisi III," kata Priyo yang juga Wakil Ketua DPR itu, Selasa 28 Februari 2012.

Priyo menyatakan, mendukung pembangunan itu kalau memang kebutuhan itu memang dianggap mendesak untuk menambah daya magis dari KPK. "Tapi nanti tetap dibangun sesuai dengan citra rasa dari KPK," kata Priyo.

Bahkan Priyo pun tak masalah jika memang pembangunan gedung itu dianggarkan sampai Rp61 miliar. "Memang itu angka yang besar tapi silakan saja," katanya.

Kemarin, pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi, Busyro Muqoddas, mengatakan ketidakmaksimalan KPK untuk menyelesaikan berbagai kasus adalah karena kurangnya sumber daya manusia yang terbatas. Sementara, jika sumber daya ditambah, kapasitas gedung yang sekarang di Jalan HR Rasuna Said tak memadai.

KPK berharap agar rencana pembangunan itu disetujui DPR. Pembangunan gedung ini, kata Busro dilakukan agar KPK dapat menambah pegawainya. Hal ini, karena sumber daya manusia yang dimiliki KPK saat ini tidak sebanding dengan pengaduan kasus dugaan korupsi yang masuk ke KPK. (eh)

Usai Ditangkap Polisi, TikToker Galih Loss Minta Maaf, Janji Tak Buat Konten Serupa
VIVA Militer: Kasum TNI pimpin upacara laporan kenaikan pangkat 19 Pati TNI

19 Pati TNI Naik Pangkat Lebih Tinggi, Ini Daftar Namanya

Upacara Laporan Korps Kenaikan Pangkat dipimpin oleh Kasum TNI Letjen TNI Bambang Ismawan

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024