Ibas: 2013 Hingga 2014, Tahun Berat untuk Demokrat

Ketua Fraksi Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono.
Sumber :
  • ANTARA/Rosa Panggabean

VIVAnews - Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) menyatakan bahwa Rapat Pimpinan Nasional Partai Demokrat kali ini mengamanahkan para kader untuk terus melakukan penataan, penertiban dan konsolidasi partai.

Hal ini guna menanggapi segala tantangan dan cobaan terhadap Partai Demokrat yang terjadi akhir-akhir ini.

"Sebagai Partai yang dilahirkan nasionalis dan religius, Partai Demokrat memiliki komitmen untuk tetap terus menjadi Partai yang menyalurkan aspirasi masyarakat luas dalam hal membangun dan mensejahterakan rakyat," kata Ibas, Minggu 17 Februari 2013.

Dirinya pun mengatakan bahwa Partai Demokrat akan terus memegang teguh etika politik yang bersih, cerdas dan santun.

"Kami terus membuktikan tak ada tebang pilih yang terjadi dalam partai. Tak ada kompensasi khusus yang diberikan pada pelaku korupsi. Dan poin itu akan terus Kami jalankan," katanya.

Ibas dan para kader menyadari, tahun ini dan tahun depan akan menjadi tahun yang sangat berat untuk Partai Demokrat.

"Goncangan tak akan muncul dari satu sisi. Namun itu tetap tak akan menggoyahkan semangat kami untuk terus bangkit, karena Partai Demokrat memang terbentuk untuk menjadi yang terdepan dalam aksi konkret melayani masyarakat," kata Ibas.

Rapimnas akan digelar sekitar pukul 12.30 WIB di Hotel Sahid, Jakarta. Ada dua agenda yang dibahas dalam rapimnas nanti. Pertama, konsolidasi organisasi. Kedua, tindak lanjut kebijakan Majelis Tinggi partai terkait 8 opsi penyelamatan partai dan 10 opsi pakta integritas. (eh)

Denny Cagur Lolos Jadi Anggota DPR, Gimana Kariernya di Dunia Entertainment?
Mazda EZ-6

Mazda Hadirkan 2 Mobil Keren di Auto China 2024

Changan Mazda Automobile Corporation Ltd yang merupakan perusahaan patungan antara Mazda Motor Corporation dan Chongqing Changan Automobile, meramaikan pameran Auto China

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024