Cak Imin 'Roadshow' Nyekar Keliling Makam Tokoh Bangsa

Muhaimin Iskandar Tinjau Pembangunan Apartemen
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews
Ada Kesan Anies Baswedan Mulai Ditinggalkan Partai Pendukungnya, Menurut Pengamat
- Partai peserta pemilu 2014 mulai sibuk mendaftarkan nama-nama calon legislatif ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Tak cuma itu, ketua partai dari parpol peserta juga gencar melakukan konsolidasi serta turun ke konstituen.

Bukan dari Palestina, Merry Asisten Raffi Ahmad Ungkap Asal-usul Bayi Lily di Keluarga Andara

Untuk memulai itu, Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar lebih dulu ingin menjalani laku spiritual dengan mengunjungi makam-makam para tokoh pendiri bangsa Indonesia.
Pengawasan Pilkada 2024 di Kabupaten Puncak Papua Terancam Tak Maksimal


Semuanya dilakoni sebagai penghayatan terhadap semangat perjuangan mereka. "Sebulan ke depan saya akan berziarah ke makam para tokoh dan pahlawan bangsa. Dimulai besok pagi ke makam presiden pertama Ir. Soekarno," kata Muhaimin yang menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Kamis 18 April 2013.


Kegiatan tersebut bakal dilanjutkan dengan mengunjungi makam para tokoh lainnya. Misalnya, di awal bulan Mei mendatang, Cak Imin--sapaan akrabnya akan nyekar ke makam Bapak Pembangunan, Soeharto.


Tidak ketinggalan makam hadratussyeikh Nahdlatul Ulama, KH Hasyim Asyari, KH Wahid Hasyim, dan KH Abdurrahman Wahid.

 

Nyekar keliling Cak Imin dijadwalkan pula ke makam Bapak Koperasi M Hatta, dan makam para nasionalis seperti Syahrir serta Tan Malaka. "Saya ingin menyerap spirit perjuangan dan pengabdian mereka untuk diimplementasikan dalam aksi kekinian," kata dia.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya