VIDEO: Ketua KPK Tolak Calon Menteri Jokowi

Ketua KPK Abraham Samad dan Gubernur Jakarta Jokowi
Sumber :
  • Antara/ Reno Esnir
VIVAnews -
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Abraham Samad telah menemui Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Rabu kemarin, 22 Oktober 2014.


Pada pertemuan itu, Abraham memberikan rekomendasi kepada Jokowi terkait 43 nama yang disodorkan sebagai calon menteri. Dari 43 nama calon menteri itu, ada sejumlah nama diberi tanda khusus yakni, kuning dan merah. [Baca arti tanda merah dan kuning ]


Abraham Samad mengatakan calon menteri dengan kriteria kuning dan merah tak layak ditunjuk sebagai menteri. Dia tidak bersedia menyebutkan jumlah nama yang mendapat tanda khusus itu.
Jago Syariah Permudah Pengguna Mengatur Keuangan dengan Cermat


750 Karateka Bersaing di Kejurnas ASKI ke-8 2024
Bila pemerintah masih menunjuk dengan kriteria tersebut, Abraham menilai pemerintah Jokowi-JK tidak responsif.

Klub Elkan Baggott, Ipswich Town Resmi Promosi ke Premier League

Lihat


Dalam keterangan pers di Istana Kepresidenan, Presiden Jokowi mengatakan ada delapan nama calon menterinya yang diberi tanda merah dan kuning. Kedelapan nama itu pasti akan diganti dengan nama lain. [Baca]


Hingga saat ini, Presiden Jokowi belum juga mengumumkan susunan dan nama-nama menteri yang akan duduk di kabinetnya. Pengumuman yang sedianya disampaikan Jokowi di Pelabuhan Tanjung Priok, Rabu malam, juga batal. [Baca ]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya