Jokowi Masih Galau Soal Komjen Budi Gunawan

Menko Polhukam Tedjo Edhy Purdijatno dan Presiden Joko Widodo
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Andika Wahyu

VIVA.co.id - Presiden Joko Widodo kembali memanggil Komisi Kepolisian Nasional (kompolnas) ke Istana Merdeka, Jakarta, Kamis 28 Januari 2015.

Menurut Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, Presiden ingin meminta masukan dari kompolnas terkait penentukan kapolri pasca Komjen Pol Budi Gunawan sebagai tersangka.

"Presiden minta masukan dari kompolnas," kata Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan.

Namun, Pratikno tak menjawab ketika ditanya soal nama baru calon kapolri pengganti Budi Gunawan. Dia malah mengatakan bahwa Kompolnas akan menyampaikan sesuatu pada Presiden.

Sementara itu, Komisioner Kompolnas, ā€ˇSyafriadi Cut Ali mengatakan bahwa dirinya belum mengajukan nama baru calon kapolri. Sebab, sampai saat ini Jokowi belum memberikan arahan padanya.

Namun, kata dia, Kompolnas akan memberikan masukan kepada Jokowi untuk menunggu proses praperadilan jika ingin memutuskan sesuatu.

"Kami masih tunggu praperadilan, kan berproses. Kita belum tahu hasilnya apa, jadi kita tunggu saja minggu depan sudah ada keputusan," ujar dia.

Jika dalam proses praperadilan itu Budi Gunawan kalah, kata dia, berarti dia bersalah. (ase)

Baca juga:

Jokowi Minta Kemudahan Berusaha Naik, Ini Langkah BKPM
Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Thomas Trikasih Lembong.

WTO Puji Reformasi Ekonomi Indonesia

"Banyak negara di seluruh dunia sekarang melihat Indonesia."

img_title
VIVA.co.id
13 April 2016