Kepala BIN: Pilkada Serentak Jangan Jadi Bumerang Demokrasi

Kepala BIN Marciano Norman
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id -
Hasto Bantah Sering Komunikasi dengan Risma
Kepala Badan Intelijen Negara, Marciano Norman, memastikan bahwa semua pihak berwenang, terutama terkait pengamanan, sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi berbagai kerawanan dalam Pemilihan Kepala Daerah serentak. Pilkada serentak ini akan digelar pada Desember 2015.

Koalisi Kekeluargaan Masih Belum Bersifat Final, kata PDIP

"Kita mengharapkan pilkada serentak ini apabila tiba waktunya dilaksanakan, kesiapan dari semua pihak betul-betul sudah terjamin," kata Marciano di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa, 23 Juni 2015.
PDIP Masih Cari Momentum Baik untuk Umumkan Cagub DKI


Marciano mewanti-wanti, jangan sampai pilkada serentak justru menjadi bumerang bagi demokrasi di Indonesia yang sudah berjalan dengan baik.


"Itu akan memberikan citra yang buruk dalam proses demokrasi di Indonesia," kata dia.


Menurut dia, pilkada serentak ini justru akan menjadi tantangan besar bagi bangsa. Karena, biasanya yang dilakukan adalah satu per satu setiap daerah sehingga sepanjang tahun itu tidak pernah berhenti kampanye pilkada.


"Tapi dengan pilkada serentak ini dengan berbagai pertimbangan dalam satu masa (waktu) semua selesai, semua berjalan," kata dia. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya