Istana Klaim Belum Terima Rekomendasi Pansus Pelindo

Presiden Joko Widodo.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma
VIVA.co.id -
DPR Desak KPK Usut Korupsi Pembangunan Terminal New Priok
Istana mengklaim belum menerima rekomendasi Panitia Khusus (Pansus) Pelindo II, yang meminta Presiden Joko Widodo mencopot Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno.

Sambangi KPK, Pansus Pelindo ll Serahkan Data

"Rekomendasi itu kan belum sampai Pimpinan DPR ke Presiden. Jadi, belum ada pembahasan di Istana mengenai rekomendasi itu," kilah Kepala Staf Presiden, Teten Masduki di Istana Negara, Senin 21 Desember 2015.
Staf Kepresidenan Teten Masduki Dilaporkan ke Bareskrim


Karena belum masuk ke tangan Presiden, Teten mengaku tidak bisa memberi respons terkait saran tersebut.


Sementara itu, saat menghadiri pengambilan sumpah lima pimpinan KPK periode 2015-2019 di Istana Negara, Plt Ketua DPR Fadli Zon, mengatakan kalau rekomendasi Pansus Pelindo II sudah diserahkan ke Istana.


"Tanggal 18 Desember kemarin (diteken dan dikirim ke Istana). Sudah. Rekomendasi sesuai hasil Pansus itu," kata Fadli.


Dia menduga, kemungkinan masih terhambat di administrasi Istana. Sehingga, usulan Pansus itu belum masuk ke meja Presiden. Salah satu usulan Pansus itu, adalah meminta Presiden Joko Widodo mencopot Menteri BUMN Rini Soemarno. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya