Makna Sumpah Pemuda, Gerindra Singgung Kedaulatan Pangan

Sumpah Pemuda di Puncak Mahameru
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra Ahmad Riza Patria menilai momen Sumpah Pemuda menjadi penting bukan hanya terkait kesatuan tanah air, bangsa dan bahasa. Namun soal kepentingan rakyat dan kedaulatan pangan.  

Setelah 29 Oktober, Museum Sumpah Pemuda Istirahat Sementara

"Dengan keadaan bangsa seperti ini kita menghadapi kendala ekonomi. Perlu persatukan gerak, langkah, sikap dan perilaku seluruh rakyat untuk mengimplementasikan Sumpah Pemuda," kata Riza di Gedung DPR, Jakarta, Jumat 28 Oktober 2016.

Menurutnya, implementasi Sumpah Pemuda bisa menjaga bangsa yang plural tetap bersatu dalam kebhinekaannya terutama bagi generasi muda saat ini. Pemuda kata dia adalah figur yang biasanya memprioritaskan idealisme dan tidak terpengaruh pragmatisme.  

Video Musik Sabang Merauke, Wujudkan Semangat Sumpah Pemuda

"Kader-kader pemuda ada di semua lini eksekutif, legislatif, yudikatif. Pemimpin bangsa kita kan juga dulunya muda, Natsir, Agus Salim, Soekarno, penerus generasi muda punya kesempatan yang sama," kata Riza lagi.

Ia berpendapat karena itu penting bagi generasi muda untuk meningkatkan komitmennya memperjuangkan semangat Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober itu.

Prananda Ajak Milenial Kasih Kontrubusi ke Negara Buat Akhiri Pandemi
Ilustrasi Pertambangan Batu Bara (Sumber Gambar : wallpaperbetter)

Soal Larangan Ekspor Batu Bara, Pengamat: Demi Kepentingan Negara

Soal kenaikan harga batu bara yang terjadi saat ini karena RI stop ekspor batu bara dinilai hal yang wajar.

img_title
VIVA.co.id
10 Januari 2022