Jokowi: Tak Ada Reshuffle Kabinet

Pelantikan 34 menteri Kabinet Kerja Pemerintahan Joko Widodo.
Sumber :
  • Biro Pers Istana

VIVA.co.id - Kabar reshuffle Kabinet Kerja belakangan ini kembali mencuat. Sejumlah menteri disebut akan diganti, dan beberapa lagi ganti posisi.

Jokowi Lantik AHY Jadi Menteri ATR/BPN di Istana, Moeldoko ke Mana Tak Nongol?

Juru Bicara Presiden, Johan Budi Sapto Pribowo, mengaku banyak mendapat pertanyaan seputar isu tersebut. Bahkan, pertanyaannya sampai detail menteri-menteri mana saja yang diisukan dicopot.

Karena sering ditanya soal reshuffle tersebut, Johan Budi pun langsung bertanya ke Presiden Jokowi. Lalu apa kata Jokowi soal reshuffle kabinet yang ia pimpin tersebut?

Jokowi Lakukan Reshuffle, Ini Deretan Menteri Terbaru Kabinet Indonesia Maju

"Ini juga salah satu hal yang kemarin saya tanya langsung kepada Presiden mengenai isu ramai adanya sejumlah penggantian menteri ya. Dan kemarin dengan tegas Presiden menyampaikan bahwa sampai saat ini tidak ada reshuffle kabinet," kata Johan di Istana Negara, Jakarta, Jumat, 7 April 2017.

Kabar yang mencuat, reshuffle akan dilakukan setidaknya pasca Idul Fitri 2017. Ini juga mengacu peristiwa reshuffle 2015 yang dilakukan setelah lebaran.

Sah! Hadi Tjahjanto jadi Menko Polhukam, AHY Menteri ATR Usai Dilantik Jokowi

Saat disinggung soal waktu, Johan mengaku belum tahu ke depannya seperti apa. Hanya untuk saat ini ia dapat memastikan, tidak ada reshuffle dilakukan.

"Jangan kan besok, lima jam ke depan kan enggak tahu kita," kata Johan. (ase)

Anggota DPR sekaligus Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera

AHY jadi Menteri ATR/BPN, Mardani PKS: Welcome to The Jungle

Presiden Jokowi lantik Ketum Partai Demokrat AHY jadi Menteri ATR/BPN.

img_title
VIVA.co.id
21 Februari 2024