Logo BBC

Apple Diperintahkan untuk Tarik Beberapa Model iPhone di Jerman

Seorang pengunjung menjajal produk ponsel pintar Apple beberapa waktu lalu.-Getty Images
Seorang pengunjung menjajal produk ponsel pintar Apple beberapa waktu lalu.-Getty Images
Sumber :
  • bbc

Wakil presiden eksekutif dan penasihat umum Qualcomm, Don Rosenberg mengatakan pada bulan Desember: "Dua pengadilan yang dihormati di dua yurisdiksi yang berbeda hanya dalam dua minggu terakhir ini telah mengkonfirmasi nilai paten Qualcomm dan menyatakan Apple sebagai pelanggar, memerintahkan larangan iPhone di pasar penting, Jerman dan Cina. "

Qualcomm juga telah menggugat Apple di AS, menuduhnya membagikan teknologi dengan pemasok saingan.

Perusahaan teknologi sering memilih untuk mengajukan tuntutan hukum di Jerman, di samping pasar-pasar utama seperti Cina dan AS, karena sistem pengadilan Jerman lebih cepat mengeluarkan putusan terkait paten daripada di banyak negara lain. Mungkin juga lebih mudah untuk mendapatkan perintah pemblokiran penjualan di Jerman, menurut PCWorld.

Jerman juga merupakan pasar terbesar di Eropa, berpotensi memiliki dampak besar pada negara-negara lain di Uni Eropa.