Luar Biasa, Micro SD Sekecil Kuku ini Berkapasitas 200 GB
Minggu, 8 Maret 2015 - 14:50 WIB

Sumber :
- U-Report
VIVA.co.id - Salah satu daya tarik yang membuat sebuah gadget lebih disukai yakni, soal kapasitas memory internal yang dimilikinya. Umumnya para pengguna lebih memilih gadget yang punya memory lebih besar.
Namun demikian, di era tekno seperti saat ini tak perlu khawatir bila gadget Anda memory internalnya dirasa belum cukup, untuk keperluan Anda. Tampaknya solusinya terjawab sudah setelah munculnya micro SD yang satu ini.
Baca Juga :
Bagaimana tidak, micro SD keluaran SanDisk ini miliki kapasitas hingga 200 GB. Ia menyabet rekor baru sebagai microSD untuk memori eksternal berkapasitas terbesar. Seperti dilansir Engadget, yakni microSDXC UHS-1 dengan kapasitas memory sebesar 200 GB.