Bocoran Format Undian Sepakbola Asian Games, Dirombak Total

Timnas Indonesia U23 Kalah dari Korea Selatan
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Federasi Sepakbola Korea Selatan (KFA) mendapatkan bocoran informasi mengenai undian ulang cabang olahraga sepakbola Asian Games 2018. Dari informasi yang mereka terima, benar bahwa undian akan dilakukan pada Rabu 25 Juli 2018 di AFC House, Malaysia.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Yang menarik adalah, KFA menerima bocoran terkait format undian. Dari surat yang mereka terima, AFC meminta kepada INASGOC untuk menggelar undian ulang dengan format perombakan total.

Artinya, AFC tak menyarankan opsi penempelan Uni Emirat Arab dan Palestina yang sebelumnya tertinggal dalam undian 5 Juli 2018.

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

Masuknya UEA dan Palestina, membuat jumlah peserta meningkat menjadi 26. Nantinya, ke-26 negara akan dibagi ke dalam enam grup.

Dilansir Yonhap News, dua grup akan berisikan lima tim. Sedangkan, sisanya cuma diisi empat.

Eunhyuk Super Junior: Banyak Memori Indah Terukir di Indonesia

Grup A, C, D, dan F, bakal diisi oleh empat tim. Sementara itu, grup B dan E, masing-masing diisi oleh lima negara.

Artinya, Indonesia cuma punya tiga saingan karena sebagai tuan rumah sudah pasti masuk Grup A. Hanya saja, andai benar-benar dirombak, Indonesia bisa berhadapan dengan lawan yang lebih kuat.

Terkait jadwal pertandingan, sepakbola Asian Games berpotensi dimainkan mulai 10 Agustus 2018. Grup yang akan bertanding pertama kali adalah B dan E. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya