Luis Milla Sangat Berpengaruh Dongkrak Level Sepakbola Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla
Sumber :
  • Twitter/@PSSI

VIVA – Langkah PSSI untuk mempertahankan Luis Milla Aspas melatih Timnas Indonesia kembali mendapat dukungan. Termasuk dari eks penggawa Timnas.

Rafael Struick Mengerikan, Timnas Indonesia U-23 Pecundangi Korsel di Babak I

Eks pilar Timnas Indonesia era Primavera, Supriyono Prima, mengatakan, kehadiran Milla memberikan efek positif dari berbagai hal untuk Timnas. Milla dianggap telah membentuk fondasi yang kuat kepada setiap pemain.

"Secara pribadi, saya sangat senang, setuju dengan niat PSSI mempertahankan Milla.  Banyak sisi positifnya sejak Timnas dibesut Milla," kata Supriyono saat dihubungi VIVA, Kamis 30 Agustus 2018.

UEA dan Indonesia Kolaborasi Kembangkan Pencak Silat dan Bulutangkis

"Bagi saya, Milla telah membentuk fondasi yang kuat kepada setiap pemain. Siapa pun yang dipanggil  ke Timnas memiliki wawasan bermain yang baik," tambahnya.

Hal yang tak kalah penting, menurut Supriyono, kehadiran pelatih asal Spanyol itu bisa memenuhi tuntutan sepakbola modern. Ditambah ia bisa menaikkan level sepakbola Indonesia.

Lawan Timnas Indonesia U-23, Pelatih Korea Khawatir karena Hal Ini

"Kehadirannya juga untuk memenuhi tuntutan sepakbola modern. Selain itu bisa menaikkan level sepakbola Indonesia di mata dunia," ucap Supriyono.

Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan U-23

Menegangkan, Timnas Indonesia U-23 Ditahan 10 Pemain Korea Selatan

Timnas Indonesia U-23 menghadapi Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Unggul juimlah pemain, Timnas Indonesia U-23 malah kebobolan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024