Timnas Indonesia U-22 Bakal 'Dikawal' Psikolog

Latihan Timnas Indonesia U-22
Sumber :
  • VIVA/Pratama Yudha

VIVA - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri memastikan bakal menggunakan jasa psikolog hingga SEA Games 2019 Manila. Hal itu dilakukan guna menjaga psikologis para pemain dalam menghadapi berbagai turnamen.

Ngeri, Timnas Indonesia U-22 Diadu Dua Raksasa Sepakbola Dunia

Bukan cuma SEA Games 2019 yang akan menjadi tantangan Timnas U-22. Mereka juga akan bermain di Piala AFF U-22 dan Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 mendatang.

"Kita akan mendatangkan psikolog ke tim ini sampai SEA Games nanti," ujar Indra, saat ditemui usai latihan di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jumat 18 Januari 2019 pagi WIB.

Bahagianya Persib Ada Kipernya yang Main di Timnas Indonesia U-22

Beberapa waktu lalu, para pemain Timnas U-22 yang sedang menjalani seleksi sudah melakukan psikotes. Tes fisioterapi dan kesehatan juga menunjukkan hasil positif.

"Hampir 60 persen dari psikotes merekomendasikan. Evaluasi mereka sangat bagus dan tes fisio juga tidak ada yang cedera. Tes kesehatan tidak ada yang perlu dikhawatirkan," tutur Indra.

Shin Tae-yong Masih Belum Puas

Seleksi Timnas U-22 pekan ini merupakan gelombang kedua. Sebanyak 36 pemain turut hadir. Jajaran tim pelatih akan melakukan evaluasi pada Sabtu 19 Januari 2019 dan mengumumkan siapa pemain yang dicoret.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae yong.

Manajer Timnas Sesuaikan Visi dengan Shin Tae-yong di SEA Games 2021

Manajer akan menyelaraskan visi dengan sang pelatih demi menunaikan target medali emas di SEA Games 2021 dari PSSI

img_title
VIVA.co.id
6 Mei 2021