McMenemy Tertantang Buktikan Kualitas Timnas di Kualifikasi PD 2020

Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak

VIVA – Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, tertantang buktikan kualitas dan membawa Skuat Garuda melangkah lebih jauh di Kualifikasi Piala Dunia 2020. Dia yakin semua tim berpeluang untuk lolos.

Ditanya Kontrak STY, Erick Thohir Sebut Sepakbola Indonesia di Jalur yang Tepat

Pada undian yang dilakukan di AFC House, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu 17 Juli 2019 lalu, Tim Merah Putih tergabung di Grup G dengan Malaysia, Vietnam, Thailand, dan Uni Emirat Arab. Hasil ini sedikit memberi keuntungan bagi Indonesia lantaran sudah mengetahui kekuatan lawan-lawan yang akan dihadapi.

Bahkan, grup ini bisa dibilang mini Piala AFF meski McMenemy menampiknya. Namun, tetap saja persaingan di level ini akan berbeda dengan di Piala AFF.

Shin Tae-yong Dapat Kabar Baik dari Erick Thohir soal Perpanjangan Kontrak

"Mengenai hasil undian yang menempatkan Indonesia, Malaysia, Thailand dan Vietnam dalam grup yang sama, lalu disebut sebagai Mini AFF tentu tidak adil, karena masih ada negara seperti Myanmar dan Filipina di grup lain," kata McMenemy dikutip situs resmi PSSI.

Pelatih timnas senior Indonesia Simon McMenemy (tengah) menyampaikan arahan kepada para pemain Timnas.

Intip Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

"Hanya saja pertandingan di grup ini akan jadi menarik, karena kita sudah sering bertemu, bertanding, dan saling mengenal satu sama lain," ungkapnya.

Hasil undian ini setidaknya memperbesar peluang Evan Dimas cs untuk lolos ke babak selanjutnya. Dan itu diakui oleh pelatih asal Skotlandia itu.

"Karena sudah saling kenal, semua pasti akan berpikir punya peluang yang sama untuk lolos," ucap eks pelatih Mitra Kukar itu.

Hanya satu ganjalan terberat bagi eks pelatih Bhayangkara FC itu di Grup G. Indonesia akan berhadapan dengan Uni Emirat Arab yang berpotensi jadi lawan tersulit.

"Namun, jangan lupa masih ada Uni Emirat Arab di sana. Pertandingan melawan mereka akan sangat penting," tutur dia. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya