KPSI Segera Sebar Undangan Kongres Tahunan

Konferensi Pers Komite Penyelamat Sepakbola Indonesia
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Komite Penyelamat Sepakbola Indonesia (KPSI) menegaskan, persiapan penyelenggaraan Kongres Tahunan PSSI sudah 95 persen. Menurut Ketua KPSI, Tony Apriliani, kongres yang mereka jadwalkan 21 Januari 2012 mendatang di Bandung itu tinggal mengumpulkan seluruh pemilik suara PSSI.

"Semua sudah dipersiapkan dengan matang. Kami juga sudah menentukan lokasi kongres, dan berkoordinasi dengan berbagai pihak menyangkut persiapan tersebut. Jadi tinggal mengumpulkan para pemilik suara PSSI saja. Hari ini undangannya saya langsung tanda tangan, dan secepatnya disebarkan," ujar Tony di kantor KPSI, Senayan, Jumat 5 Januari 2012.

Menurut Tony, upaya KPSI menggelar Kongres Tahunan sebelum digelarnya Kongres Luar Biasa (KLB) tak bisa dibendung lagi. Meski sejumlah tawaran rekonsiliasi ditujukan kepada KPSI, termasuk dari Ketua Umum KONI Pusat, namun Tony menegaskan upaya tersebut tak akan membatalkan agenda semula.

"Rencana ini sudah final. Tidak bisa dibatalkan. Semua sudah siap untuk kongres tahunan, tinggal dijalankan saja," tegas Tony.

Dalam kongres tersebut, KPSI mengagendakan penunjukan Komite Pemilihan, dan Komite Banding yang akan menunjang proses KLB PSSI. Menurut Sekjen KPSI, Hinca Panjaitan, selain dua agenda utama tersebut, KPSI juga membuka peluang munculnya agenda pembahasan baru yang berkaitan dengan kemajuan sepakbola nasional.

"Satu hari sebelum kongres digelar, yaitu tanggal 20 Januari, akan ada sidang paripurna membahas manifesto baru PSSI. Kami akan membuka forum diskusi dan menampung masukan dari siapapun di kantor KPSI ini. Hasilnya akan dituangkan dalam manifesto PSSI yang akan diparipurnakan tersebut," ujar Hinca.

Dijelaskan Hinca, KPSI membuka ruang bagi siapapun untuk memberikan masukan dan saran bagi PSSI. KPSI kemudian menunjuk anggotanya, Hardi Hasan yang juga Ketua Pengprov PSSI DKI Jakarta, untuk menampung manifesto baru PSSI tersebut. Rencananya, KPSI menerima masukan tersebut hingga sebelum 20 Januari mendatang.

Menurut Hinca, kongres tahunan tersebut rencananya akan digelar di Hotel Horison, di Jalan Pejuang, Bandung. Sementara untuk menampung anggota PSSI pemilik suara, KPSI juga menyiapkan Hotel Hyatt, di Jalan Sumatra, Bandung.

"Lokasinya akan digelar di Hotel Horison. Kami juga menyiapkan satu hotel lagi, yaitu Hotel Hyatt. Tapi untuk kongres tetap di Horison. Sebelum kongres, kami juga ada paripurna membahas manifesto baru PSSI, untuk menampung saran dan aspirasi masyarakat di hotel tersebut," ujar Hinca. (umi)

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia
Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016