Indra Sjafri Komentari Penampilan Evan Dimas di Timnas Senior

Indonesia Bungkam Timor Leste 4-0
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVAbola -
Penampilan gemilang Evan Dimas bersama Timnas Indonesia senior ternyata juga disaksikan eks pelatihnya di Timnas U-19, Indra Sjafri. Pujian pun dilontarkan Indra untuk permainan bagus yang ditunjukkan Evan Dimas.


Menurut Indra, Evan memang dikenalnya sebagai pemain yang cepat beradaptasi. Oleh karena itu, pelatih asal Sumatera Barat ini tak terkejut dengan wonderkid Indonesia tersebut.


"Evan main bagus, kita semua lihat. Cepat dia adaptasinya. Tak banyak lho pemain yang bisa mencetak gol di laga debut, apalagi di usianya masih muda," kata Indra kepada VIVAbola, Rabu 12 November 2014.
Pesona Sarah Ahmad, Bucin Bek Timnas yang Dibelikan Mobil Rp1 Miliar


Pelatih Timnas U-19 Gong Oh-Kyun Positif Corona
"Saya tahu kualitas dia (Evan), jadi sudah seharusnya memang dia main bagus walaupun di level senior," lanjutnya.

Strategi Timnas U-19 Sikapi Ancaman Tanpa Bagus Kahfi di Piala Asia

Indra juga membeberkan bahwa Evan bercerita tentang para pemain senior yang banyak membimbingnya. Pelatih berusia 51 tahun itu turut senang bila Evan Dimas akhirnya masuk daftar 22 pemain yang dibawa ke Piala AFF 2014.


"Evan cerita, dia nyaman bersama Timnas senior. Pemain-pemain yang lain kasih dia bimbingan, masukan. Itu terserah keputusan Riedl untuk bawa dia ke Piala AFF. Kalau Evan dianggap bagus dan dibawa, artinya dia memang layak," ujar dia. (one)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya