Timnas U-23 Tatap SEA Games dengan Perasaan Cemas

Para pemain Timnas U-23 Indonesia usai dibantai Korea Selatan 0-4
Sumber :
  • ANTARA/Prasetyo Utomo
VIVA.co.id
Dicela Bangsa Sendiri, Kostum Indonesia Dipuji Dunia
- Sepakbola di SEA Games memang tak masuk agenda resmi FIFA. Namun jika badan tertinggi sepakbola dunia itu menjatuhkan sanksi kepada Indonesia, bukan tidak mungkin Timnas Indonesia U-23 bakal batal tampil di SEA Games 2015 di Singapura nanti.

Menpora: Atlet-atlet Indonesia Siap Berjuang di Olimpiade

Ketua KOI Rita Subowo sebelumnya menyatakan, kekhawatirannya Timnas Indonesia gagal tampil di pesta olahraga negara-negara ASEAN itu andai hingga batas waktu yang ditetapkan FIFA yakni 29 Mei 2015, legalitas PSSI tak kunjung dikembalikan pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga.
PSSI Tidak Persoalkan Besaran Dana dari Pemerintah


Asisten Pelatih Timnas U-23, Muhammad Zein Al-Hadad, tak memungkiri ada perasaan was-was dibenak skuad Garuda Muda.


Mimpi mereka berjuang merebut emas yang sudah lama tak pernah diraih Indonesia dari cabang olahraga paling prestisius, bakal berakhir lebih cepat bahkan tanpa bertanding sekalipun.


"Dibandingkan negara lain, seperti Malaysia. Mereka mungkin lebih tenang dalam melakukan persiapan dibandingkan kita yang saat ini tengah dilanda sejumlah masalah," ungkap sosok yang akrab disapa Mamak tersebut.


Meski begitu, Mamak menjamin jika skuad timnas U-23 sejauh ini tak terlalu terpengaruh oleh isu batal tampil di SEA Games 2015. Selama dua pekanĀ  menjalani persiapan di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, skuat Timnas U-23 cukup fokus dan konsentrasi.


"Persiapan sejauh ini berjalan cukup normal, apa yang saat ini terjadi di sepak bola Indonesia tidak terlalu berpengaruh kepada pemain. Mereka cukup termotivasi dan punya semangat tinggi selama menjalani latihan," tutur Mamak.


Pasukan "Garuda Muda" di SEA Games 2015 tergabung di Grup A bersama tuan rumah Singapura, Myanmar, Filipina dan Kamboja. Pada laga perdana, Indonesia akan melakoni laga berat melawan Myanmar pada 2 Juni mendatang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya