Garuda Muda Sangat Termotivasi Hadapi Singapura

Timnas Indonesia U-23 Evan Dimas
Sumber :
  • ANTARA FOTO

VIVA.co.id - Beban berat berada di pundak Tim Nasional (Timnas) U-23 yang berlaga di pentas SEA Games 2015. Masa depan yang tidak jelas setelah jatuhnya sanksi FIFA hingga stigma minim prestasi yang dilontarkan oleh petinggi negeri ini menambah berat perjalanan Garuda Muda di babak penyisihan Grup A.

Air mata bahkan tak jarang menetes di pipi sebagian pemain saat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Seperti yang tersaji jelang pertandingan melawan Myanmar di partai perdana Garuda Muda, pekan lalu, 2 Juni 2015.

Pelatih Timnas U-23, Aji Santoso, juga tak kuasa menahan air matanya saat menyadari bahwa SEA Games 2015 ini merupakan partai internasional terakhir yang akan mereka mainkan sebelum sanksi FIFA dicabut.

5 Fakta Marselino Ferdinan, Pemain Timnas yang Lagi Viral

"Berapa lama itu yang jadi pertanyaan semua orang. Dua tahun, tiga tahun, atau empat tahun," katanya beberapa waktu lalu.

Di laga perdana, Indonesia harus menelan kekalahan menyakitkan dari Myanmar. Evan Dimas dan kawan-kawan dipaksa menyerah dengan skor 2-4.

Namun penampilan Garuda Muda terus meningkat dan sukses merebut dua kemenangan beruntun, yakni 6-1 atas Kamboja dan 2-0 atas Filipina. Dua kemenangan ini membuka jalan bagi Garuda Muda ke semifinal dan hanya butuh hasil seri melawan Singapura pada laga pamungkas, Kamis, 11 Juni 2015. 

"Kami telah membangun langkah besar dalam beberapa pertandingan terakhir dan saya harap kami bisa memberikan perlawanan melawan Singapura untuk menunjukkan kepada orang-orang di Tanah Air bahwa sepakbola di Indonesia tidak seburuk yang mereka bayangkan," kata Aji seperti dilansir situs resmi AFF.

Singapura memang akan menjadi hambatan terakhir Garuda Muda menuju semifinal. Dengan 6 poin dan unggul produktivitas gol, Garuda Muda hanya butuh hasil imbang saat bertemu dengan Young Lions di Stadion Jalan Besar, malam ini.

"Semua pemain termotivasi. Saya berharap permainan berjalan ketat dengan dua tim yang punya gaya bermain yang hampir mirip. Saya percaya tim yang paling termotivasi akan memenangkan pertarungan ini," kata Aji.

Aji juga enggan mengincar hasil imbang dalam duel ini. "Saya tahu bahwa hasil imbang sudah cukup bagus, namun kami akan bertanding untuk kemenangan." (ren)

Viral Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan

Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi

Ditengah berjalannya pawai Timnas Indonesia itu terjadi hal yang menegangkan, yaitu momen ketika mobil trans Jakarta yang menjadi kendaraan imnas memasuki terowongan

img_title
VIVA.co.id
19 Mei 2023