Menpora Peringatkan KONI dan Tim Transisi

Menpora Imam Nahrawi
Sumber :
  • VIVA.co.id / Bobby Andalan
VIVA.co.id
Garut Siap Kirim Ribuan Akik untuk Cenderamata PON Jabar
- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menegaskan, akan memberikan peringatan kepada Tim Transisi karena lamban dalam menjalankan Pra PON cabang olahraga sepakbola. Sedianya Imam telah menargetkan Pra PON sepakbola bisa rampung pada Desember 2015 ini.

Menpora Desak PSSI Kabulkan Tuntutan Bonek

Koordinasi yang buruk antara Tim Transisi dan KONI sejauh ini hampir tidak berjalan. Padahal PON Jawa Barat 2016 hanya dalam hitungan beberapa bulan lagi saja.
Menpora Temui Bonek di Stadion Tugu


Andai kata Pra PON tidak terselenggara, maka cabang olah raga si kulit bundar tidak bisa dipertandingkan di ajang tersebut. Padahal, bagi setiap cabor, ajang PON ini merupakan momen yang tepat untuk memantau bakat-bakat atlet potensial berusia muda.


"Terus terang saja saya sudah berulang kali minta kepada KONI dan Tim Transisi untuk duduk bersama mendiskusikan jadwal yang tepat. Tapi mungkin masih ada masalah teknis," ujar Imam saat ditemui di sela acara peluncuran logo Asian Games Jakarta-Palembang 2018, Minggu 27 Desember 2015.


"Yang jelas saya akan memberi warning kepada mereka akhir Januari ini harus segera dilaksanakan. PON sudah di depan mata jadi tidak boleh lagi ada kendala-kendala," imbuhnya.


Masalah terhambatnya penyelenggaraan Pra PON sepakbola berawal dari Tim Transisi yang merasa himbauannya tidak ditaati oleh KONI. Tim bentukan Menpora itu tidak ingin Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) yang telah dibekukan justru menjadi penanggung jawab.


Imam pun turut menyalahkan KONI menjadi segala penyebab carut-marutnya kondisi Pra PON sepakbola. Dia menilai lembaga yang dipimpin oleh Tono Suratman itu turut bertanggung jawab karena tidak mendengarkan keinginan pemerintah.


"Saya kira semua tahulah, ini semua karena tidak konsistennya KONI dalam meneruskan keputusan pemerintah," tegas pria asal Bangkalan, Madura tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya