Kontra Filipina, Dua Eks Bomber Timnas Punya Rekor Istimewa

Eks bomber timnas Indonesia, Bambang Pamungkas
Sumber :
  • google

VIVA.co.id – Duel penyisihan Grup A Piala AFF antara tim nasional Indonesia kontra Filipina pada Selasa 22 November 2016 menjadi langkah penentu kiprah skuat Garuda di turnamen tersebut. The Azkals pun dituntut bisa memenangkan laga krusial ini demi memperbesar peluang lolos ke babak semifinal.

Alasan Pelatih Timnas Australia Mau Ikut Piala AFF

Pertarungan kedua tim ini diprediksi akan berlangsung sengit terlebih Indonesia tentunya masih percaya diri dengan torehan rekor skor yang pernah dikemas skuat Merah Putih. Meski kejadian itu telah berlangsung pada 14 tahun lalu, namun skor 13-1 Indonesia atas Filipina itu menjadi rekor kemenangan tim Garuda sepanjang masa.

Laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta dalam babak penyisihan Grup A Piala Tiger, 23 Desember 2002 itu juga menjadi pencapaian spesial bagi dua bomber timnas saat itu, Bambang Pamungkas dan Zaenal Arif.

Shin Tae-yong Tolak Gagasan Timnas Australia Main di Piala AFF

Bepe dan Abo, begitu keduanya akrab disapa masing-masing sukses mencetak 4 gol ke gawang Filipina yang dikawal penjaga gawang Alvin Montanez. Ketika itu, Indonesia masih dipimpin oleh pelatih asal Bulgaria, Ivan Kolev. 

Torehan itu pun merupakan salah satu laga dengan koleksi gol terbanyak yang mampu dikemas Bepe dan Abo di level tim nasional. Bepe mengoyak jala gawang The Azkals pada menit pertama, 29, 35 dan 82. Sedangkan Abo melesakan gol pada menit 6, 38, 41 dan 57.

Ucapan Shin tae-yong Terbukti, Pelatih Vietnam Akui Timnas Indonesia Bukan Level SEA Games dan AFF

Empat gol lainnya Indonesia dicetak oleh Sugiantoro (2 gol), Budi Sudarsono, Imran Nahumarury dan gol bunuh diri Solomon Licuanan. Meski tak mungkin mengharapkan kemenangan besar seperti pada Piala Tiger 2002 lalu, namun catatan ini semoga dapat membangkitkan motivasi skuat Alfred Riedl bisa mengemas kemenangan. 

Logo ASEAN Cup 2024

Piala AFF Ganti Nama, Catat Tanggalnya! Timnas Indonesia Pecah Telur Tahun Ini?

Piala AFF resmi berganti nama dan menggunakan logo baru. Hal ini sudah diumumkan di situs resmi AFF.

img_title
VIVA.co.id
29 Februari 2024