Liverpool Lebih Suka Jumpa Tim Inggris di Liga Champions

Penyerang Liverpool, Roberto Firmino (kanan)
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble

VIVA – Sudah empat tim yang memastikan diri lolos ke perempat final Liga Champions. Mereka adalah Real Madrid, Liverpool, Manchester City, dan Juventus.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Masih tersisa empat slot. Dan itu diperebutkan oleh Barcelona, Chelsea, Sevilla, Manchester United, Shakhtar Donetsk, AS Roma, Besiktas, dan Bayern Munich.

Lewat fakta ini, ada kemungkinan Inggris mengirimkan empat wakil ke perempat final Liga Champions. Modalnya cukup kuat.

Curhat Arteta Usai Arsenal Diamuk Liverpool

Chelsea mampu mengimbangi Barcelona di pertemuan pertama. Dan, MU bakal bermain di Old Trafford saat pertemuan kedua dengan Sevilla.

Striker Liverpool, Roberto Firmino, menyambut baik peluang hadirnya empat wakil Inggris di perempat final Liga Champions. Menurutnya, itu akan menjadi keuntungan bagi Liverpool.

Peluang Kylian Mbappe ke Liverpool

Ya, Firmino mengklaim Liverpool lebih suka berhadapan dengan sesama tim Inggris di perempat final.

Firmino sesumbar Liverpool bisa mengangkangi mereka jika jumpa di perempat final. Ucapan itu didasarkan atas statistik pertemuan Liverpool dengan tim raksasa Inggris macam Chelsea, MU, dan ManCity.

"Kami lebih suka lawan tim Inggris. Kami sudah menunjukkan dalam beberapa musim terakhir, bisa mengalahkan klub Inggris. Rekor kami bagus saat menghadapi mereka," kata Firmino dilansir Daily Mirror.

"Kami merasa ketika menghadapi tim besar Inggris, permainan terbaik muncul. Kami bisa menunjukkan punya kapasitas mengalahkan mereka. Tapi, pada dasarnya kami tak takut dengan siapa pun di perempat final," lanjut dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya