Gattuso Akui Milan Pantas Kalah dari Arsenal

Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso.
Sumber :

VIVA - AC Milan menyerah 0-2 dari Arsenal pada leg pertama babak 16 besar Liga Europa, Jumat 9 Maret 2018, dini hari WIB. Pelatih I Rossoneri, Gennaro Gattuso, menilai para pemainnya terlalu banyak melakukan kesalahan.

Prediksi Liga Champions: Bayern Munich vs Arsenal

Bermain di San Siro, Arsenal berhasil unggul cepat kala laga baru berjalan 15 menit lewat gol dari Henrikh Mkhitaryan. Kemudian, Aaron Ramsey menggandakan kedudukan di menit 45, sekaligus menjadi gol terakhir Arsenal di laga ini.

Milan selaku tuan rumah sebenarnya cukup unggul dalam penguasaan bola dengan persentase 55 persen. Sayangnya, Milan minim memberikan ancaman. Situs UEFA mencatat hanya ada satu tendangan yang mengarah ke gawang Arsenal dari 16 percobaan.

Terpopuler: Jojo Rusak Pesta China, Elkan Baggott Menggila

Gattuso mengakui bila Milan memang pantas menelan kekalahan pada laga ini. Menurutnya, Milan tak bermain sebagai tim dan banyak melakukan kesalahan-kesalahan yang tak perlu.

"Kami sudah tahu bahwa laga ini akan sangat sulit. Arsenal memang datang dalam momen sulit, tapi punya kualitas yang besar dalam timnya. Sementara kami melakukan terlalu banyak kesalahan," kata Gattuso dikutip Football Italia.

Hasil Lengkap: Bayer Leverkusen Juara Bundesliga, Liverpool dan Arsenal Tumbang

"Kami tak bermain seperti tim yang kompak dan Arsenal pantas mendapatkan kemenangan. Kami bisa saja melakukan lebih, tapi tak bermain sebagai sebuah tim. Jadi setiap kali mereka menyerang, ada bahaya," lanjutnya.

Walau begitu, Gattuso menilai ini bakal menjadi pembelajaran bagi para pemain Milan. Mereka akan bertandang ke markas Arsenal di Emirates Stadium pada leg kedua nanti, Jumat 16 Maret 2018 dini hari WIB.

"Bermain di level ini merupakan hal baru bagi banyak dari para pemain ini, jadi kami melihat ke depan tanpa kehilangan kepercayaan diri. Ini merupakan sebuah hari di mana kami main buruk dan Arsenal layak mendapatkannya. Kami akan belajar," katanya. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya