Messi Sudah Putus Asa Antar Argentina Juara Piala Dunia

Megabintang Barcelona, Lionel Messi
Sumber :
  • REUTERS/Albert Gea

VIVA – Sudah lebih dari 30 tahun Timnas Argentina tak pernah lagi merasakan gelar juara Piala Dunia. Terakhir kali, Tim Tango menjuarai ajang tertinggi sepakbola dunia pada 1986, bersama megabintangnya, Diego Armando Maradona. 

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Pada Piala Dunia 2014 Brasil, Argentina harus mengubur mimpi menambah koleksi gelarnya. Gol tunggal bintang Jerman, Mario Goetze, ke gawang Sergio Romero, mengandaskan Argentina di final.

Kekalahan tersebut ternyata punya dampak besar dalam psikologis sang megabintang sekaligus kapten Timnas Argentina, Lionel Messi. Saat ini Messi sudah berusia 30 tahun, dan bisa jadi Piala Dunia 2018 Rusia adalah penampilan terakhir Messi di ajang ini.

Lionel Messi dan Sergio Busquets Bikin Gol, Inter Miami Amankan Puncak Klasemen

Messi sepertinya sudah putus asa untuk bisa mengantar Argentina juara Piala Dunia. Bukan cuma itu, bintang Barcelona ini juga menyebut tak cuma dirinya yang putus asa. Tapi, hampir seluruh pemain Timnas Argentina merasakan hal yang sama usai kekalahan di final Piala Dunia Brasil 2014.

"Kami merasakan itu. Jika kami tidak bisa memenangkan Piala Dunia (2018) di Rusia, itu adalah jalan untuk melepaskan Tim Nasional (Argentina)," kata Messi kepada La Cornisa.

Lionel Messi Butuh Bantuan 'Orang Dalam' untuk Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025

"Saya bermimpi untuk memenangkan trofi di Rusia. Harapan saya tetap hidup dan sama seperti di (Piala Dunia) 2014 Brasil. Anda bisa melakukan sesuatu yang benar dan gagal. Seperti Argentina di Brasil," ujarnya.

Sejak membela armada La Albiceleste pada 2005, Messi sudah tampil dalam 123 pertandingan dan mencetak 61 gol. Catatan gol Messi jadi yang terbanyak sepanjang sejarah Timnas Argentina.

Sementara itu, untuk caps, catatan 123 pertandingan Messi berada di posisi 3 di bawah Javier Mascherano (141 caps) dan Javier Zanetti (143 caps). (one)

Shin Tae-yong, Pelatih Timnas Indonesia

Momen STY Dilempar Telur Kembali Viral Jelang Indonesia vs Korsel, Warganet: Buktikan Coach

Momen Shin Tae-yong (STY) dilempar telur kembali viral dan ramai diungkit warganet jelang pertandingan Timnas Indonesia vs Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024