Gelandang Spanyol Akui Sulit Hentikan Lionel Messi

Striker Argentina, Lionel Messi.
Sumber :
  • Reuters/Jason Cairnduff

VIVA – Gelandang Spanyol Koke mengakui, menghentikan Lionel Messi adalah hal yang tidak mungkin. Spanyol akan beruji coba dengan Argentina di Wanda Metropolitano, Kamis 29 Maret 2018. 

Berkah Ramadhan untuk Ramadhan Sananta, Jumlah Golnya Lampaui Lionel Messi!

Dikutip dari Soccerway, Koke sangat berpengalaman berhadapan dengan Messi. Koke adalah gelandang Atletico Madrid, sehingga ia cukup sering bertemu dengan Messi di lapangan. 

"Bagi saya, Messi adalah yang terbaik di dunia. Ketika kita menghadapi Messi di lapangan, maka yang ada di  pikiran kita adalah semoga bukan hari terbaik Messi," kata Koke. 

Lawan El Salvador dan Kosta Rika, Timnas Argentina Tanpa Lionel Messi

"Ini sangat sulit untuk menghentikannya. Kita harus menutupi banyak pergerakan Messi, selalu membantu pertahanan dan berharap bukan harinya Messi," tambah Koke. 

Menurut Koke, Messi memiliki berbagai macam cara agar bisa lolos dari hadangan pemain lawam. Koke menjelaskan, terkadang ia akan memberikan umpan kepada rekannya atau membawa bola untuk melewati lawan. 

Aksi Tak Terlupakan Timnas Indonesia saat Jajal 5 Tim Elite Dunia

Sebelum bertemu dengan Spanyol, Argentina lebih dahulu bertanding melawan Italia. Bermain di Etihad Stadium, Argentina menang 2-0, Jumat 23 Maret lalu. Pada pertandingan tersebut, Messi tidak diturunkan oleh pelatih Argentina Jorge Sampaoli. Pemain Barcelona tersebut kabarnya mengalami cedera paha. (mus)
 

Duel Timnas Argentina vs Kosta Rika

Lionel Messi Absen, Timnas Argentina Bantai Kosta Rika

Timnas Argentina masih terlalu tangguh untuk Timnas Kosta Rika. Meski tampil tanpa Lionel Messi yang cedera, juara Piala Dunia 2022 ini masih mampu memetik kemenangan.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024