Hegemoni Welbeck Tepiskan Kekhawatiran Arsenal

Pertandingan CSKA Moskow vs Arsenal
Sumber :
  • REUTERS/Grigory Dukor

VIVA – Manajer Arsenal, Arsene Wenger percaya bahwa cedera yang menbekap gelandang serang, Henrikh Mkhitaryan bisa segera teratasi. Eks penggawa Manchetser United ini harus menepi saat The Gunners memastikan tempat ke semifinal pada Jumat dini hari 13 April 2018 di markas CSKA Moskow.

Pengakuan Pochettino Usai Chelsea Dibantai Arsenal

Ditahan imbang 2-2 oleh tuan rumah CSKA Moskow, dirasa cukup bagi The Gunners melesat ke persaingan 4 empat besar dengan unggul agregat 6-3. Peran Mkhitaryan nantinya pasti masih sangat diandalkan guna mengintip peluang Arsenal ke partai puncak.

Mkhitaryan menderita cedera ligamen lutut dalam kemenangan leg pertama perempat final Liga Europa 4-1 atas CSKA Moscow. Kekhawatiran pun kerap dilanda Wenger yang tak mengharapkan pemain tim nasional Armenia itu akan absen selama beberapa minggu.

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

"Ya, itu ligamen dan dia harus keluar selama dua minggu lagi. Jangan terlalu khawatir. Kami memiliki staf medis yang baik dan dia sangat serius dalam rehabnya," ungkap Wenger pada konferensi pers dalam laporan Soccerway.

Lantas apa yang sebenarnya Wenger tak begitu khawatir dengan skuat Arsenal meski tanpa Mkhitaryan? Rupanya Wenger terkesan dan memuji performa anak asuhnya yang tampil tanpa Mkhitaryan, khususnya bagi seorang Danny Welbeck.

Mikel Arteta Berharap Lebih dari Kapten Arsenal

"Kualitas Danny Welbeck, dia terlihat seperti dia memiliki motivasi ekstra khusus di tubuhnya yang dapat memberi Anda sesuatu yang istimewa. adalah sesuatu yang benar-benar luar biasa yang tidak Anda temukan di banyak pemain," jelas Wenger.

Pemain Arsenal, Leandro Trossard jebol gawang FC Porto

Leandro Trossard Menyela Ben White dengan Tegas, Akhiri Perdebatan Tentang Bintang Arsenal

Leandro Trossard menegaskan bahwa Ben White bermaksud mencetak gol keduanya dalam kemenangan Arsenal atas Chelsea, meskipun ada pertanyaan apakah itu sebuah kesalahan.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024