Bayern Munich Pesta Gol di Kandang Sendiri

Pemain Bayern Munich merayakan kemenangan.
Sumber :
  • REUTERS/Michael Dalder

VIVA – Bayern Munich menjamu Borussia Monchengladbach dalam laga lanjutan Bundesliga di Allianz Arena, Sabtu malam 14 April 2018. Tim tuan rumah menang telak 5-1.

Arsenal Tidak Boleh Hilang Kepercayaan Diri

Pertandingan baru berjalan sembilan menit, tim tuan rumah sudah dibuat terkejut. Sebab, striker Monchengladbach, Josip Drmic sukses membobol gawang Bayern dengan tendangan kaki kiri terukurnya.

Tertinggal satu gol, Bayern mencoba membalas. Mereka terus melancarkan serangan ke lini pertahanan tim tamu. Hasil positifnya mereka dapatkan ketika pertandingan memasuki menit 37.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Bayern Munich vs Arsenal di Liga Champions

Pemain Bayern, Sandro Wagner menceploskan bola dengan mudah ke gawang Monchengladbach. Dia menerima umpan silang mendatar dari Thomas Mueller.

Pertandingan Bayern Munich vs Borussia Monchengladbach

Penantian 120 Tahun, Ini 5 Fakta Bayer Leverkusen Juara Bundesliga Musim 2023/2024

Mueller kembali menjadi aktor gol kedua Bayern pada menit 41. Kali ini umpan silangnya disambut Wagner dengan sundulan yang tak mampu dibendung kiper Monchengladbach, Yann Sommer.

Skor 2-1 untuk keunggulan Bayern bertahan hingga paruh pertama pertandingan usai. Memasuki babak kedua, skuat asuhan Jupp Heynckes yang sudah memastikan diri sebagai juara Bundesliga musim ini seolah tak ingin kehilangan momentum.

Pada menit 51, mereka menambah keunggulan kembali. Kali ini giliran Thiago Alcantara yang mencatatkan namanya di papan skor.

The Bavarians semakin percaya diri. Pada menit 68, tendangan dari luar kotak penalti yang dilepaskan David Alaba melesat mulus ke dalam gawang Monchengladbach.

Keunggulan Bayern kembali bertambah pada menit 83. Robert Lewandowski yang masuk menggantikan Wagner turut menyumbangkan satu gol.

Hingga wasit meniupkan peluit tanda pertandingan usai, skor 5-1 untuk keunggulan Bayern tetap bertahan. Walau hasil ini tak berpengaruh lagi bagi tim tuan rumah, namun mereka berhasil mencetak 81 gol dalam satu musim ini.

Susunan pemain:

Bayern Munich: Sven Ulrich; Mats Hummels, Niklas Suele, David Alaba (Rafinha 73'), Joshua Kimmich, Sebastian Rudy, Thiago Alcantara, Corentin Tolisso, Sandro Wagner (Robert Lewandowski 69'), Juan Bernat, Thomas Mueller (Rodriguez 46’).

Borussia Monchengladbach: Yann Sommer; Jannik Vestergaard, Matthias Ginter, Oscar Wendt, Nico Elvedi, Denis Zakaria (Tobias Strobl 82'), Christoph Kramer, Thorgan Hazard, Jonas Hofmann (Vincenzo Grifo 65'), Raffael, Josip Drmic (Mickael Cuisance 65').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya