Pelatih Meksiko Ungkap Cara Ampuh Pecundangi Jerman

Para pemain Timnas Meksiko merayakan gol saat lawan Jerman.
Sumber :
  • REUTERS/Kai Pfaffenbach

VIVA – Kejutan dibuat Meksiko di hari ke-3 gelaran Piala Dunia 2018. Ya, Rafael Marquez cs sukses mengalahkan juara bertahan, Jerman, dengan skor 1-0 dalam laga perdana Grup F Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium, Moscow, Minggu 17 Juni 2018 WIB.

Hasil Drawing Copa America 2024

Pasukan Juan Carlos Osorio tampil agresif sejak awal pertandingan. Meski tak diunggulkan, Meksiko justru tampil lebih baik dan beringas dari Jerman. Hasilnya, winger 22 tahun, Hirving Lozano, mampu mengoyak gawang Manuel Neuer di menit 35, dan ternyata gol tersebut jadi gol kemenangan Meksiko dalam laga ini.

Bermain cepat, bertahan dengan cerdas, dan mengandalkan serangan balik kilat saat mendapat peluang, sebelumnya hanya jadi analisa. Tapi pada kenyataannya, Osorio mengakui jika ia memang mengandalkan serangan lewat dua penyerang sayap dengan kecepatan, Lozano dan Miguel Layun.

Meksiko Menang Telak, Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala Dunia U-17

Selain itu, Osorio mengakui sebenarnya strategi yang dibuatnya dalam laga ini disiapkan justru untuk menghadapi bomber senior Jerman, Mario Gomez. Namun ternyata, pelatih Jerman, Joachim Loew, justru menurunkan penyerang muda, Timo Werner, sejak awal. Sementara, Gomez baru masuk saat laga akan berakhir.

"Kami selalu berpikir memiliki dua pemain sayap yang berkecepatan. Kami memilih (Hirving) Lozano yang merupakan pemain kami yang palinh cepat. Di babak pertama kami berhail bermain defensif dengan cerdas, dan memukul mereka lewat serangan balik," ujar Osorio dikutip FIFA.com.

Duel Timnas Meksiko Vs Selandia Baru di Si Jalak Harupat Ditunda Gara-gara Hujan

"Kami mempersiapkan diri jika Mario Gomez bermain di depan (Jerman). Kemarin kami latihan bertahan dengan empat gelandang dan tiga pemain depan. Dan, dengan itulah kami hampir mendapatkan gol kedua kami hari ini. Meksiko menunjukkan bagwa kami memiliki masa depan yang cerah," katanya.

Selanjutnya, Meksiko akan berhadapan dengan wakil Asia, Korea Selatan. Pertandingan Korea Selatan kontra Meksiko dalam matchday 2 Grup F Piala Dunia 2018 akan digelar pada 23 Juni 2018 WIB, di Rostov Arena, Rostov, Rusia.
 

Shin Tae-yong, Pelatih Timnas Indonesia

Momen STY Dilempar Telur Kembali Viral Jelang Indonesia vs Korsel, Warganet: Buktikan Coach

Momen Shin Tae-yong (STY) dilempar telur kembali viral dan ramai diungkit warganet jelang pertandingan Timnas Indonesia vs Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024