Ramai-ramai Dukung Tangisan Neymar Usai Lawan Kosta Rika

Neymar
Sumber :
  • REUTERS

VIVA – Neymar menyumbang satu gol ketika Brasil mengalahkan Kosta Rika dalam pertandingan lanjutan penyisihan grup Piala Dunia 2018. Dalam laga itu, Selecao menang 2-0.

5 Pesepakbola dengan Follower Instagram Terbanyak di Dunia, Messi dan Ronaldo Nomor Berapa?

Selepas pertandingan, ada pemandangan menarik di lapangan. Neymar ternyata sempat menangis.

Uniknya, rekan-rekan Neymar, seperti Thiago Silva, mendukung untuk melakukan hal tersebut. Menurut bek PSG itu, sang penyerang memang butuh meneteskan air mata untuk melepaskan beban di pundaknya.

Gegara Alkohol dan Narkoba, Karier Adriano di Inter Milan Rungkad

"Menangis adalah hal baik. Saya bilang ke Neymar,'kamu menangis karena tahu itu memang dibutuhkan'," kata Silva.

Diyakini Neymar menangis karena akhirnya bisa lepas dari tekanan. Diketahui dia sempat diragukan tampil di Piala Dunia 2018 karena cedera.

Dulu Penyerang Menakutkan, Kini Mantan Bintang Inter Milan Tersandung Peredaran Narkoba

Mantan bomber Barcelona tersebut juga sempat dikritik karena tampil melempem di laga perdana Brasil melawan Swiss.

Sementara pelatih Brasil, Tite, juga mengaku dapat memahami luapan emosi dari Neymar. Dia sadar kalau itu semua adalah buah dari tanggung jawab dan kebanggaan sang pemain saat membela negaranya.

"Dia punya tanggung jawab, kesenangan, tekanan dan keberanian untuk menunjukkan perasaan. Saya bisa katakan dia sangat bangga bisa mewakili Brasil," ujar Tite dikutip Goal.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya