Cetak Gol ke 50, Eks Pemain MU Jadi Pemain Terbaik

Javier Hernandez, usai mencetak gol ke gawang Korea Selatan
Sumber :
  • Reuters/Damir Sagolj

VIVA – Javier Hernandez menjadi pemain terbaik dalam laga Meksiko vs Korea Selatan di laga kedua Piala Dunia 2018 Rusia 2018. Pemain yang sering dipanggil Chicharito ini menyumbangkan satu gol dalam pertandingan yang berlangsung di Rostov Arena, Sabtu, 23 Juni 2018. 

Hasil Drawing Copa America 2024

Pertandingan sendiri berakhir dengan skor 2-1 bagi keunggulan Meksiko. Dengam hasil tersebut, peluang Meksiko untuk lolos ke babak 16 besar semakin terbuka. 

Gol mantan pemain Manchester United ini dicetak pada menit 66. Selain mencetak gol kemenangan, Chicharito juga telah menyumbangkan 50 gol bagi timnas Meksiko. Dikutip dari situs resmi FIFA, penampilan Hernandez yang impresif tersebut membuat ia menjadi pemain terbaik dalam laga tersebut. 

Meksiko Menang Telak, Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala Dunia U-17

Ia menjadi pemain pertama yang berhasil mencetak 50 gol bagi timnas Meksiko. Chicharito telah tampil sebanyak 104 kali bagi timnas Meksiko. 

Pemain berusia 30 tahun ini membela timnas Meksiko sejak 2009. Chicharito berhasil menyumbangkan CONCACA Gold Cup (2011) dan CONCACAF Cup (2015). 

Duel Timnas Meksiko Vs Selandia Baru di Si Jalak Harupat Ditunda Gara-gara Hujan

Penampilan Chicharito akan kembali diuji pada 27 Juni mendatang. Meksiko akan bertemu Swedia di laga terakhir penyisihan Grup F. 

Javier 'Chicharito' Hernandez (kiri) saat masih memperkuat Manchester United

Chicharito Mantan Bomber Manchester United Jadi Streamer Call of Duty

Javier Hernandez, mantan bomber Manchester United telah meninggalkan sepakbola profesional. Penyerang yang akrab disapa Chicharito sekarang menjadi streamer Call of Duty.

img_title
VIVA.co.id
8 Desember 2023