Lawan Tottenham, Inter Jadikan Kane Ancaman Terbesar

Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane
Sumber :
  • Reuters/Paul Childs

VIVA – Inter Milan akan menghadapi Tottenham Hotspur pada laga perdana Grup B Liga Champions, Rabu 19 September 2018 dini hari WIB. Bek Inter, Milan Skriniar menilai, Harry Kane akan menjadi ancaman terbesar bagi timnya pada laga tersebut.

Prediksi Pertandingan Serie A: Inter Milan vs Napoli

Pada laga yang akan berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza tersebut, Skriniar berharap Kane bisa "dimatikan" oleh barisan belakang Inter. Meskipun, Kane belum pada performa terbaiknya di Tottenham di awal musim Premier League ini 

Tercatat, sejauh ini Kane baru bisa menyumbangkan dua gol dan satu assist saja untuk Tottenham dari lima laga. Tetapi, Skriniar tetap tak memandang remeh pemain-pemain Tottenham lainnya.

Terpopuler: Sindiran Timnas Vietnam, Respons Kurnia Meiga

"Saya main lawan dia (Kane) di timnas dan kami kalah. Saya sudah menonton beberapa video tentangnya, dia adalah pemain hebat dan kami juga menontonnya di Piala Dunia. Kami harus siap menghadapinya, tapi juga pemain lainnya," ujar bek timnas Slovakia ini.

"Pemain berbahaya? Sebagai bek, saya akan bilang Kane. Dia adalah seseorang yang bahkan jika Anda tidak melihatnya selama 20 menit, dia bisa mencetak gol dengan peluang pertamanya," sambung Skriniar, dilansir Football-Italia.

Jadwal Babak Perempat Final Liga Champions: Manchester City ketemu Real Madrid
Bayern Munich usai kalahkan Lazio di Liga Champions

Suporter Bayern Munich Dilarang ke Markas Arsenal

Hasil drawing babak perempat final Liga Champions 2023/2024 mempertemukan Arsenal vs Bayern Munich. The Gunners jadi tuan rumah terlebih dulu di Emirates Stadium.

img_title
VIVA.co.id
16 Maret 2024