8 Fakta Menarik Jelang Duel MU Vs Juventus, Siapa Lebih Jago?

Pertandingan Manchester United kontra Juventus di ajang Liga Champions 1996/1997
Sumber :
  • Juventus.com

VIVA – Dua raksasa Eropa, Manchester United dan Juventus bakal bentrok di Old Trafford, Manchester, dalam matchday 3 Grup H Liga Champions 2018/2019. Jelang laga prestisius ini ada beberapa fakta menarik yang bisa disimak.

Prediksi Serie A: Lazio vs Juventus

Sudah 15 tahun sejak MU dan Juventus saling jegal di ajang Liga Champions. Kedua tim ini terakhir kali berhadapan di Liga Champions 2002/2003. Saat itu, MU dan Juventus berada di Grup D, di fase grup kedua (format Liga Champions saat itu). Hasilnya, dalam dua pertemuan MU yang saat itu ditangani manajer legendaris, Sir Alex Ferguson, mampu mengalahkan Juventus.

Dalam laga pertama di Old Trafford, 19 Februari 2003, armada Setan Merah berhasil menekuk Juventus dengan skor tipis 2-1, lewat gol Wes Brown dan Ruud van Nistelrooy. Sementara Juventus hanya mampu mencetak satu gol lewat aksi Pavel Nedved.

Terpopuler: Philippe Troussier Mualaf, Timnas Portugal Keok dengan Cristiano Ronaldo

Kemenangan kembali diraih MU dalam laga kedua. Melawat ke Stadio Delle Alpi (markas Juventus saat itu), 25 Februari 2003, MU bahkan mampu memetik kemenangan telak 3-0. Ryan Giggs mencetak dua gol, sementara satu gol lainnya kembali dibuat Van Nistelrooy.

Setelah 15 tahun tak jumpa, kini MU dan Juventus akan kembali berhadapan dan akan jadi laga emosional bagi bintang sepakbola dunia, Paul Pogba dan Cristiano Ronaldo. Ya, Pogba akan berhadapan dengan Juventus, klub yang membesarkan namanya. Pun dengan Ronaldo, yang kembali pulang ke Old Trafford untuk kedua kalinya setelah musim 2012/2013 saat masih berseragam Real Madrid.

Hasil Lengkap: Timnas Portugal Keok dengan Ronaldo, Hujan 6 Gol Spanyol Vs Brasil

Dikutip data dari BBC dan UEFA.com, ada beberapa fakta menarik lainnya jelang pertemuan ke-13 MU dengan Juventus di Liga Champions.

8 Fakta Menarik Jelang Duel MU Vs Juventus:

- MU sudah 12 kali berhadapan dengan Juventus di kompetisi level Eropa. MU dan Juventus mencatat rekor pertemuan sama kuat, dimana MU dan Juventus sama-sama meraih lima kemenangan dan dua hasil imbang.

- MU belum kebobolan dalam dua pertandingan awal Liga Champions 2018/2019. MU sebelumnya pernah tiga kali mencatat clean sheet dalam tiga laga beruntun, dan berujung mampu menembus final musim 2008/2009 dan 2010/2011.

- Juventus hanya menelan dua kekalahan dari 23 pertandingan di fase grup Liga Champions. Armada La Vecchia Signora mampu memetik 14 kemenangan dan tujuh hasil imbang.

- MU hanya menelan tiga kekalahan dalam 22 pertandingan di level Eropa. 14 laga berakhir dengan kemenangan, sementara lima laga sisanya berakhir imbang.

- Terakhir kali MU kalah di Old Trafford adalah pada musim lalu. Saat itu MU takluk 1-2 dari Sevilla dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2017/2018.

- Untuk pertama kalinya Paul Pogba akan menghadapi mantan timnya. Pogba kembali ke MU awal musim 2016/2017, dan belum pernah berhadapan dengan Juventus di ajang resmi apapun.

- Cristiano Ronaldo mampu mencetak lima gol dan dua assist dalam laga di ajang Liga Champions melawan mantan timnya. Gol tersebut termasuk pada saat berhadapan dengan MU.

- Dalam lima laga terakhir, catatan MU tak maksimal. MU menelan dua kekalahan, dua hasil imbang, dan hanya meraih satu kemenangan. Sementara Juventus, Giorgio Chiellini cs tak terkalahkan dalam lima laga dengan catatan empat kemenangan dan satu hasil imbang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya