Jadwal Siaran Langsung Timnas U-19 dan Liga Champions Hari Ini

Pertandingan Timnas Indonesia U-19 vs Qatar
Sumber :
  • the-afc.com

VIVA – Timnas Indonesia U-19 bakal melakoni laga hidup-mati di penyisihan Grup A Piala Asia U-19. Tim besutan Indra Sjafri ini berhadapan dengan Uni Emirat Arab di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu 24 Oktober 2018.

Hasil Liga Champions: Comeback PSG dan Borussia Dortmund, Barcelona dan Atletico Madrid Nangis Darah

Laga seru tersebut akan dimulai pukul 19.30 WIB. Selain duel Timnas U-19, ada juga pertandingan dari kancah Liga 1, Liga Champions, dan juga LaLiga.

Ada dua duel Liga 1 yang dihelat bersamaan pukul 15.30 WIB. Dua tim papan atas, PSM Makassar dan Persib Bandung bentrok di Stadion Andi Mattalatta, Makassar. Sedangkan di Stadion PTIK, juara bertahan Bhayangkara FC ditantang Arema FC.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions

Pertandingan seru di Liga Champions dihelat mulai pukul 23.55 WIB. Ada laga dari penyisihan Grup B yang mempertemukan PSV Eindhoven dengan Tottenham Hotspur di Philips Stadion.

Lalu ada big match yang berlangsung Kamis dini hari, pukul 02.00 WIB. Barcelona menjamu Inter Milan di Camp Nou.

Prediksi Liga Champions: Bayern Munich vs Arsenal

Berikut jadwal siaran langsung sepakbola, malam hingga dini hari nanti:

Rabu, 24 Oktober 2018

Liga Champions
23.55 WIB - PSV Eindhoven vs Tottenham Hotspur - RCTI

Liga 1
15.30 WIB - PSM Makassar vs Persib Bandung - Indosiar
15.30 WIB - Bhayangkara FC vs Arema FC - tvOne

Piala Asia U-19
19.00 WIB - Indonesia vs Uni Emirat Arab - RCTI, Fox Sports 2 

Kamis dini hari WIB, 25 Oktober 2018

LaLiga
00.00 WIB - Rayo Vallecano vs Athletic Bilbao - beIN Sports 2 

Liga Champions
02.00 WIB - Barcelona vs Inter Milan - RCTI

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya