Gol Liverpool ke Gawang Bayern, Klopp: Saya Harus Menonton 500 Kali

Pemain Liverpool, Sadio Mane bobol gawang Bayern Munich
Sumber :
  • twitter.com/LFC

VIVA – Liverpool menang 3-1 atas Bayern Munich dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Allianz Arena, Kamis 14 Maret 2019 dini hari WIB. Meski bermain di kandang lawan, namun The Reds bisa tampil maksimal.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Everton vs Liverpool di Premier League

Kemenangan ini mengantarkan skuat asuhan Juergen Klopp ke babak perempatfinal. Asa mereka untuk bisa merengkuh gelar juara kompetisi bergengsi di benua Eropa ini semakin terbuka.

(Baca juga: Kalahkan Bayern Munich, Liverpool ke Perempatfinal Liga Champions)

Liverpool Sudah Temuka Pengganti Juergen Klopp

Usai pertandingan, Klopp memuji gol pertama Liverpool yang dicetak oleh Sadio Mane. Pemain asal Senegal itu melakukan aksi individu usai menerima umpan panjang dari Virgil van Dijk.

"Kami bermain dengan brilian. Mencetak gol fantastis. Gol pertama, saya harus menontonnya 500 kali, itu sangat luar biasa," kata Klopp, saat diwawancara BT Sport.

Trent Alexander-Arnold Siap Bangkitkan Juara Liverpool

Kunci kemenangan Liverpool atas Bayern, dikatakan juru taktik asal Jerman itu adalah lini pertahanan yang solid. Mereka tidak boleh serampangan menghalau serangan lawan agar tidak kebobolan.

"Pertahanan sangat penting, hal itu yang kami harus pastikan. Dan hari ini kami melakukannya dengan baik," tutur Klopp.

Lolos ke babak perempatfinal dengan mengalahkan Bayern membuat Klopp senang. Dia merasa pencapaian ini merupakan hasil kerja keras dari para pemain.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya