Ronaldo Cedera, Juventus Terkena 'Virus FIFA'

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • Instagram/@juventus

VIVA – Juventus mulai merasakan dampak "virus FIFA" atau penyakit yang timbul usai pemain tampil di jeda internasional. Megabintang Juve, Cristiano Ronaldo, mengalami cedera dalam duel Portugal vs Serbia di Kualifikasi Piala Eropa 2020, Selasa dini hari WIB, 26 Maret 2019.

Inter Milan Pastikan Scudetto Bintang Kedua, Ini 7 Tim Tersukses di Serie A

Dalam duel yang berlangsung di Estadio Da Luz, Lisbon, ini, Ronaldo berjalan tertatih-tatih di menit 31. Eks pemain Real Madrid ini harus digantikan oleh Pizzi. CR7 diduga mengalami cedera hamstring.

Cedera ini tentu saja menimbulkan kekhawatiran untuk Juventus. Sebab, dua pekan berselang, Juve akan menghadapi Ajax Amsterdam di perempat final Liga Champions di Johan Cruyff Arena.

Prediksi Semifinal Coppa Italia: Lazio vs Juventus

Ronaldo coba menenangkan fans Juve. Dia yakin cederanya ini takkan lama dan bisa tampil saat bersua Ajax.

"Saya tak khawatir dengan cedera ini. Saya tahu tubuh saya. Saya yakin cedera ini takkan lebih dari dua pekan. Saya akan baik-baik saja," katanya dilansir Football Italia.

Rasmus Hojlund Lebih Pilih Legenda MU Dibanding Cristiano Ronaldo, Kenapa?

Meski diyakini fit saat bersua Ajax, cedera Ronaldo ini tentunya menjadi kerugian untuk Juve. Sebab, pemain 34 tahun ini akan absen dalam tiga laga Serie A, melawan Empoli, Cagliari, dan AC Milan.

Lazio vs Juventus

5 Fakta Menarik Juventus Melangkah ke Final Coppa Italia

Juventus menelan kekalahan atas Lazio dengan skor 1-2 dalam Semifinal Coppa Italia leg kedua di Stadion Olimpico pada Rabu dini hari tadi, 24 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024