Ini Tim-tim yang berlaga di 16 Besar Piala Afrika 2019

Timnas NIgeria di Piala Afrika 2019
Sumber :
  • Twitter: @RipplesNG

VIVA – Tuntas sudah fase grup Piala Afrika 2019. 16 tim telah memastikan tiket untuk berlaga di fase knockout.

Juara Piala Afrika, Kisah Pantai Gading Mirip Timnas Portugal di EURO 2016

Grup E menjadi grup terakhir yang menggelar pertandingan. Mali sukses menjadi pemuncak Grup E setelah menaklukkan Angola dalam duel di Ismailia Stadium, Rabu dini hari WIB, 3 Juli 2019.

Gol tunggal Amadou Haidara memberi tambahan tiga poin dan membuat poin Mali menjadi tujuh angka di akhir fase grup. Sementara Tunisia menjadi runner up setelah bermain imbang tanpa gol dengan Mauritania.

Bekap Nigeria, Timnas Pantai Gading Juara Piala Afrika 2023

Tak hanya dua tim tersebut, empat tim lainnya juga berhak lolos dengan status peringkat tiga terbaik. Terdapat empat tim yang melaju dengan status ini, yakni Guinea, Kongo, Benin, dan Afrika Selatan.

Dengan ini, lengkap sudah 16 tim yang akan berlaga di fase gugur Piala Afrika 2019. Dua laga yang bakal menjadi sorotan di babak 16 besar ketika Ghana menghadapi Tunisia dan Nigeria bersua Kamerun.

Jadwal Final Piala Afrika 2023, Timnas Pantai Gading Ditantang Nigeria

Babak 16 besar akan dimulai pada 5 Juli mendatang.

Berikut daftar 16 tim yang lolos ke fase knockout Piala Afrika 2019:

1. Uganda
2. Senegal
3. Maroko
4. Benin
5. Madagaskar
6. Kongo
7. Ghana
8. Tunisia
9. Mali
10. Pantai Gading
11. Aljazair
12. Guinea
13. Nigeria
14. Kamerun
15. Mesir
16. Afrika Selatan

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya