Rekor Apik dan Gol Keren Ronaldo yang Gagal Selamatkan Juventus

Ekspresi Cristiano Ronaldo setelah Juventus tersingkir dari Liga Champions.
Sumber :
  • twitter.com/brfootball

VIVA – Cristiano Ronaldo tampil apik ketika melawan Olympique Lyon. Dia berhasil memborong dua gol kemenangan Juventus dalam laga di Allianz Arena tersebut, Jumat 7 Agustus 2020, atau Sabtu dini hari waktu Indonesia.

Real Madrid Juara Liga Champions, Jude Bellingham Wujudkan Mimpi

Gol pertama Ronaldo lahir di menit 43 melalui penalti. Sedangkan gol kedua di menit 60 lewat tendangan roket dari luar kotak penalti.

Dua lesakan yang dibuat CR7 juga membawa Ronaldo mencatat rekor baru. Dia menjadi pemain paling banyak mencetak gol sepanjang sejarah Juventus dalam hitungan satu musim kompetisi, 37 gol.

Bekuk Dortmund, Real Madrid Amankan Gelar Liga Champions ke-15

Cristiano Ronaldo cetak gol ke gawang Lyon

Pemain asal Portugal tersebut juga kian mengokohkan diri sebagai bomber paling buas di fase gugur Liga Champions. Ronaldo total sudah mencetak 67 gol, unggul 21 gol dari pesaing terdekatnya, Lionel Messi, 46 gol.

Hasil Sementara Final Liga Champions Borussia Dortmund Vs Real Madrid

Walau Ronaldo meraih rekor serta membuat gol keren, sayangnya itu semua tidak bisa menyelamatkan Juventus.

Selebrasi Memphis Depay usai bobol gawang Juventus

'Si Nyonya Tua' tersingkir setelah kalah dalam agresivitas gol tandang, 2-2. Menang di Turin 2-1, namun sebelumnya Bianconeri takluk dalam leg pertama di kandang Lyon dengan skor tipis 0-1.

Musim ini Juventus praktis hanya mampu meraih satu gelar saja. Mereka beberapa waktu lalu berhasil menyegel Scudetto kesembilan secara beruntun.

Real Madrid juara Liga Champions 2023/24

Akhir Sempurna Toni Kroos Bersama Real Madrid

Toni Kroos mengatakan bahwa menjuarai Liga Champions 2023/2024 menjadi akhir yang sempurna untuk mengakhiri kariernya sebagai pemain Real Madrid.

img_title
VIVA.co.id
2 Juni 2024