Messi dan Ronaldo Juara Bersama Timnas di Tanggal yang Sama

Megabintang Timnas Argentina, Lionel Messi, mencium trofi Copa America.
Sumber :
  • Twitter/@CopaAmerica

VIVA – Bukan sebuah kebetulan, duo megabintang sepakbola saat ini, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, berhasil meraih gelar juara bersama tim nasionalnya masing-masing tepat di tanggal yang sama. Keduanya sama-sama membawa negaranya menjadi kampiun Copa America dan Piala Eropa pada tanggal 10 Juli.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Messi diketahui baru saja meraih trofi internasional perdananya bersama Timnas Argentina usai mengalahkan Brasil dalam laga final Copa America 2021 di Estadio do Maracana, Sabtu 10 Juli, waktu setempat. Di pertandingan tersebut, Argentina menang dengan skor 1-0 lewat gol Angel Di Maria.

Gelar ini sekaligus mengantarkan Argentina mengakhiri paceklik trofi dalam 28 tahun. Terakhir kali mereka meraih trofi internasional terjadi pada ajang Copa America 1993.

Lionel Messi dan Sergio Busquets Bikin Gol, Inter Miami Amankan Puncak Klasemen

Sedangkan, rival Messi di level klub, Cristiano Ronaldo sudah lebih dulu membawa Timnas Portugal merebut gelar Piala Eropa 2016. Menariknya, saat itu, Ronaldo berhasil mengantarkan Portugal juara Piala Eropa setelah mengalahkan tuan rumah Prancis pada 10 Juli 2016.

Lionel Messi Butuh Bantuan 'Orang Dalam' untuk Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025

Selain itu, Messi dan Ronaldo juga berhasil meraih trofi kontinental pertamanya dengan mengalahkan tuan rumah di final turnamen tersebut. Messi mampu membungkam Brasil yang ditunjuk menjadi tuan rumah Copa America 2021, sementara Ronaldo bersama Portugal menekuk Prancis.

Rasmus Hojlund

Rasmus Hojlund Lebih Pilih Legenda MU Dibanding Cristiano Ronaldo, Kenapa?

Rasmus Hojlund telah memilih mitra serangan impian Manchester United-nya, dengan pemuda berusia 21 tahun itu memilih Wayne Rooney daripada Cristiano Ronaldo.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024