Liverpool Menangi Duel Sengit dengan AC Milan

Liverpool
Sumber :
  • instagram

VIVA – Liverpool meraih kemenangan atas AC Milan dalam laga perdana fase grup Liga Champions. Laga di Stadion Anfield pada Rabu malam 15 September 2021, atau Kamis dini hari waktu Indonesia itu berlangsung seru dan sengit.

Pembelaan Pelatih AC Milan Usai Inter Milan Pesta Juara di San Siro

Bermain di kandang sendiri, Liverpool dibuat ketar-ketir oleh kubu tamu. Mereka sempat tertinggal di babak pertama. The Reds membuka permainan dengan baik. Mereka mendominasi di 15 menit awal. Bahkan pada 9, tim asuhan Juergen Klopp bisa unggul 1-0.

Berawal dari tusukan Trent Alexander Arnold, membuat pertahanan Milan kocar-kacir. Lolos sampai ke kotak penalti, dia lalu melepaskan tembakan datar. Sial bagi Rossoneri, bola berbelok masuk ke gawang setelah mengenai kaki Fikayo Tomori.

Inter Milan Pastikan Scudetto Bintang Kedua, Ini 7 Tim Tersukses di Serie A

Menit 14, Liverpool punya peluang menambah keunggulan. Mereka mendapatkan hadiah penalti setelah Ismael Bennacer menyentuh bola dengan tangan di kotak terlarang. Sayangnya Mohamed Salah yang menjadi algojo gagal menjalankan tugasnya.

Secara perlahan Milan mulai menemukan bentuk permainan. Mereka bisa menyerang balik Liverpool dan merepotkan barisan pertahanan lawan.

Tekuk AC Milan, Inter Milan Pastikan Scudetto Serie A 2023/24, Bintang Kedua!

Menit 42, Ante Rebic menyamakan kedudukan. Dia melepaskan tendangan datar setelah mendapatkan sodoran dari Rafael Leao.

Dan cuma berselang 2 menit, Milan balik unggul. Serangan yang dilancarkan dari sisi kiri mampu dituntaskan menjadi gol oleh Brahim Diaz. Skor 2-1 buat tim tamu bertahan sampai turun minum.

Babak kedua dimulai, Liverpool langsung tancap gas. Benar saja, menit 48, The Kop menyamakan skor melalui aksi Salah yang sebelumnya bekerja sama dengan Divock Origi.

Gol itu membuat Liverpool kian percaya diri. Mereka terus menggempur pertahanan MIlan. Menit 69, Jordan Henderson kemali membawa timnya unggul. Dia melepaskan tendangan first time dari depan area penalti.

Keunggulan 3-2 menjadi milik Liverpool. Sayangnya, meski kedua kubu sama-sama bermain agresif, tidak ada lagi gol tambahan yang lahir pada waktu sisa.  Kemenangan membawa ke puncak klasemen sementara Grup B. Sedangkan Milan menjadi juru kunci.

Susunan pemain:

Liverpool:  Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Joe Gomez, Andy Robertson; Naby Keita (Thiago Alcantara 71), Fabinho, Jordan Henderson (James Milner 84); Mohamed Salah (Oxlade Chamberlain 84), Divock Origi (Sadio Mane 63), Diogo Jota (Curtis Jones 71).

AC Milan: Mike Maignan; Davide Calabria, Simon Kjaer, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Franck Kessie, Ismael Bennacer (Sandro Tonali 71); Alexis Saelemaekers (Alessandro Florenzi 62), Brahim Diaz, Rafael Leao (Rafael Leao 62); Ante Rebic (Daniel Maldini 83).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya