Hasil Lengkap Pertandingan Liga Europa, 22 Oktober 2021

Pertandingan Sparta Praha vs Lyon di Liga Europa 2021/2022.
Sumber :
  • Twitter/@EuropaLeague

VIVA – Rangkaian matchday ketiga fase grup Liga Europa 2021/2022 telah rampung digelar pada Jumat dini hari WIB, 22 Oktober 2021. Sejumlah klub besar berhasil meraih kemenangan, tapi ada juga tim yang meraih hasil minor.

Liverpool Tersingkir dari Liga Europa Saat Bayer Leverkusen Melaju ke Semifinal

Dari Grup A, Olympique Lyon secara susah payah mampu merebut tiga poin penuh dari kandang Sparta Praha usai menang 4-3. Sedangkan, Rangers akhirnya meraih kemenangan perdana di Liga Europa musim ini usai menekuk Brondby 2-0.

Beralih ke Grup B, AS Monaco sukses memenangkan laga sengit kontra PSV Eindhoven dengan skor 2-1. Sementara itu, Real Sociedad juga berhasil mengunci tiga poin penuh setelah mengalahkan wakil Austria, Sturm Graz.

5 Fakta Menarik Atalanta Usai Pulangkan Liverpool di Liga Europa

Sedangkan, di Grup C, Napoli akhirnya kemenangan perdana di Liga Europa musim ini. Pemuncak klasemen sementara Serie A itu sukses menghajar Legia Warsawa dengan skor 3-0.

Para pemain Napoli merayakan gol.

Photo :
  • Twitter/@sscnapoli
5 Fakta Menarik AS Roma Usai Singkirkan AC Milan di Liga Europa

Wakil Italia lainnya, Lazio, yang tergabung di Grup E, gagal meraih poin penuh saat tampil di kandang sendiri. Tim asuhan Maurizio Sarri itu harus puas bermain imbang tanpa gol melawan Olympique Marseille.

Berikut hasil lengkap pertandingan Liga Europa, yang digelar pada dini hari tadi:

Grup A
Sparta Praha 3-4 Olympique Lyon
Rangers 2-0 Brondby

Grup B
Sturm Graz 0-1 Real Sociedad
PSV 1-2 AS Monaco

Grup C
Napoli 3-0 Legia Warsawa

Grup D
Fenerbahche 2-2 Royal Antwerp
Eintracht Frankfurt 3-1 Olympiacos

Grup E
Lazio 0-0 Marseille
Lokomotiv Moscow 0-1 Galatasaray

Grup F
Ludogorets Razgrad 0-1 Braga
Midtjylland 1-1 Red Star Belgrade

Grup G
Real Betis 1-1 Bayer Leverkusen

Grup H
Rapid Wien 2-1 Dinamo Zagreb
West Ham United 3-0 Genk

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya