Jadwal Liga Champions: Real Madrid, Liverpool dan Inter Tampil

Striker Real Madrid, Karim Benzema.
Sumber :
  • Twitter/@LaLiga

VIVA – Sejumlah laga seru akan tersaji pada hari ini Selasa 7 Desember 2021 hingga Rabu dini hari WIB 8 Desember 2021. Di kompetisi lokal, ada Liga 1 yang menggelar tiga laga dan yang paling ditunggu tentu kompetisi Liga Champions dini hari nanti. Penasaran siapa saja yang tampil?

Liverpool Tersingkir dari Liga Europa Saat Bayer Leverkusen Melaju ke Semifinal

Di ajang Liga 1, PSS Sleman akan menghadapi Persipura Jayapura. Duel yang berlangsung di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah jadi peluang kedua tim untuk memperbaiki posisi. 

Duel PSM Makassar vs Persipura Jayapura

Photo :
  • PSM Makassar
5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Mutiara Hitam berambisi untuk keluar dari zona degradasi, hingga kini mereka baru mengumpulkan 11 poin dari 15 laga yang dilakoni. Begitu juga PSS, meski tak seburuk Persipura tapi performa dianggan inkonsisten sehingga masih berkutat di papan tengah. 

Laga lainnya ada Persita yang menghadapi PSIS Semarang. Beralih ke ajang Liga Champions, ada delapan duel yang dihelat. 

Kuota Eropa Lengkap! Berikut 24 Tim yang Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Yang paling ditunggu laga antara Real Madrid versus Inter Milan. Kedua tim sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar. 

Meskipun begitu, tensi panas dipastikan masih mengiringi duel sebab ini merupakan duel untuk menentukan siapa yang berhak jadi juara Grup D. 

Di Grup D Madrid mengoleksi 12 poin sementara Inter dengan 10 poin. Madrid hanya butuh hasil imbang untuk jadi juara grup.

Sedangkan Inter wajib meraih kemenangan untuk menyalip El Real. Sulit untuk memprediksi siapa yang punya peluang besar meraih kemenangan. 

Para pemain Inter Milan merayakan gol.

Photo :
  • Twitter/@Inter

Menilik dari performa, baik Madrid dan Inter sama-sama impresif, mereka belum terkalahkan di 11 laga terakhir di segala ajang. 

Laga lain yang tak kalah seru ada AC Milan versus Liverpool. Ini merupakan duel hidup mati untuk Milan. Dan berikut jadwal siaran langsung hari ini, dilansir berbagai sumber:

Liga 1

15.15 WIB - PSS Sleman vs Persipura - Vidio.com
18.15 WIB - Persita Vs PSIS Semarang - Indosiar
20.45 WIB - PSM Makassar vs Persija Jakarta - Indosiar

Liga Champions

00.45 WIB - PSG Vs Club Brugge - SCTV
00.45 WIB - RB Leipzig vs Manchester City - Vidio.com
03.00 WIB - AC Milan vs Liverpool - SCTV
03.00 WIB - Porto vs Atletico Madrid - Vidio.com
03.00 WIB - Borussia Dortmund vs Besiktas - Vidio.com
03.00 WIB - Ajax vs Sporting Lisbon - Vidio.com
03.00 WIB - Real Madrid vs Inter Milan - Vidio.com
03.00 WIB - Shakhtar Donetsk vs Sheriff Tiraspol - Vidio.com
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya