Hasil Undian UEFA Nations League: Italia, Jerman dan Inggris Segrup

Logo UEFA Nations League
Sumber :
  • underconsideration

VIVA – Hasil undian yang dilakukan baru-baru ini menciptakan 'grup neraka' sebenarnya di ajang UEFA Nations League. Tiga negara besar Italia, Jerman, dan Inggris berada dalam satu grup yang sama.

5 Negara dengan Pertumbuhan Populasi Terendah di Dunia

Secara mengejutkan, Italia dan Inggris bakal bertemu secepat ini. Diketahui, kedua negara sempat berjumpa dalam final EURO 2020, di mana Italiua berhasil keluar sebagai pemenang lewat drama adu penalti.

Italia dan Jerman pun bisa dikatakan sebagai rival lantaran kerap bertemu di pertandingan krusial. Salah satu pertemuan ikonik keduanya terjadi pada semifinal Piala Dunia 2006.

8 Negara Terbaik untuk Bekerja Secara WFH

Selain itu, Jerman dan Inggris juga memiliki sejarah pertemuan yang menarik, termasuk di EURO 2020 kemarin. Disatukannya ketiga negara tersebut dalam grup yang sama tentu akan menyita seluruh perhatian pecinta sepakbola.

Undian UEFA Nations League
Secara keseluruhan, UEFA membagi 55 negara dalam keempat liga berbeda. Masing-masing liga memiliki 16 konstestan yang dibagi lagi menjadi empat grup berbeda. Italia, Jerman, Inggris, dan Hungaria tergabung dalam Grup 3 Liga A.

5 Negara Eropa yang Memiliki Kekuatan Militer Terkuat, Ada yang Masih Berperang

Grup 2 juga bisa disebut berat, kendati tidak sepanas Grup 3. Grup tersebut dihuni oleh Spanyol, Portugal, Republik Ceko, dan Swiss. Dua negara terakhir dianggap sebagai kuda hitam karena kerap mengjungkalkan tim-tim papan atas.

Prancis, yang berstatus juara bertahan, tergabung dalam Grup 1. Skuad besutan Didier Deschamps itu akan bertemu Denmark, Kroasia, dan Austria. UEFA Nations League 2022/23 akan dimulai pada awal Juni 2022.

Berikut hasil undian UEFA Nations League 2022/23

Liga A

Grup 1
Prancis
Denmark
Kroasia
Austria

Grup 2
Spanyol
Portugal
Swiss
Republik Ceko

Grup 3
Italia
Jerman
Inggris
Hungaria

Grup 4
Belgia
Belanda
Polandia
Wales

Liga B

Grup 1
Ukraina
Skotlandia
Republik Irlandia
Armenia

Grup 2
Islandia
Rusia
Israel
Albania

Grup 3
Bosnia-Herzegovina
Finlandia
Rumania
Montenegro

Grup 4
Swedia
Norwegia
Serbia
Slovenia

Liga C

Grup 1
Turki
Luksemburg
Lithuania
Kepulauan Faroe

Grup 2
Irlandia Utara
Yunani
Kosovo
Siprus/Estonia

Grup 3
Slovakia
Belarusia
Azerbaijan
Kazakhstan/Moldova

Grup 4
Bulgaria
Makedonia Utara
Georgia
Gibraltar

Liga D

Grup 1
Lietchtenstein
Kazakhstan/Moldova
Andorra
Latvia

Grup 2
Malta
Siprus/Estonia
San Marino

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya