PSG 'Main Belakang' dengan Marcus Rashford

Aksi Marcus Rashford saat mau melewati bek Arsenal, Cedric Soares
Sumber :
  • The Sun

VIVA – Paris Saint-Germain masih berusaha mendapatkan jasa Marcus Rashford. Penyerang yang saat ini masih terikat kontrak dengan Manchester United. Raksasa Ligue 1 disebut-sebut coba menjaga hubungan dengan sang pemain.

Man Utd Incar Penyerang Tua yang Bela Real Madrid

Mengutip Tribal Football, PSG bisa dibilang 'main belakang'. Karena pendekatan mereka terhadap Rashford dilakukan secara informal. Ini berarti mereka coba meyakinkan sang pemain sebelum mengajukan penawaran kepada MU.

Pendekatan yang dilakukan oleh PSG mendapat sambutan positif dari Rashford. Pemain berusia 24 tahun itu dikabarkan tergiur dengan iming-iming yang dipaparkan oleh perwakilan tim berjuluk Les Parisiens.

Declan Rice: Rodri Salah Satu Pemain Terbaik di Dunia

Bermain satu tim dengan sosok seperti Neymar dan Lionel Messi menjadi salah satu faktor yang membuat Rashford tertarik. Dia juga dijanjikan bermain reguler.

Upaya pendekatan yang dilakukan PSG ini tak lepas dari kemungkinan mereka ditinggal oleh Kylian Mbappe. Kontraknya akan habis pada akhir musim ini dan kemungkinan besar hengkang.

CEO Freeport Temui Jokowi di Istana, Bahas Smelter hingga Perpanjangan Izin Tambang

Kontrak Rashford bersama MU tersisa 18 bulan lagi. Meski tim berjuluk Setan Merah memiliki opsi perpanjangan kontrak selama setahun, keputusan final ada pada Rashford.

Kylian Mbappe dan Marcus Rashford

Photo :
  • Sky Sports

Di musim ini, dia belum menunjukkan performa terbaik. Dalam 11 pertandingan yang dilakoni, baru dua gol yang disumbangkan Rashford untuk MU.

Jika pindah ke PSG, Rashford memiliki peluang kenaikan gaji. Bersama MU, dia dibayar sebesar 200 ribu poundsterling atau setara dengan Rp3,8 miliar per pekan.

Jumlah gaji tersebut merupakan perjanjian pada 2019 lalu, saat Rashford menandatangani perpanjangan kontrak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya