Hasil Lengkap Liga 1 dan Kualifikasi Piala Dunia 2022

Pemain Arema FC rayakan gol Carlos Fortes.
Sumber :
  • instagram.com/aremafcofficial

VIVA – Sejumlah pertandingan sepakbola tersaji dalam periode FIFA matchday, 28-29 Januari 2022. Ada duel dari Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan juga laga uji coba internasional.

Dihantui Degradasi, Bhayangkara FC Tolak Menyerah Lawan Persib Bandung

Selain itu, masih ada pertandingan di level klub. Ada empat laga dari Liga 1 dan juga ada pertandingan di babak 16 besar Coupe de France.

Nantes melaju ke perempatfinal Coupe de France. Mereka sukses menang 2-0 melawan sesama tim Ligue 1 Brest di Stade de la Beaujoire. Dua gol Ludovic Blas memastikan kemenangan tuan rumah.

Persib Bandung Hadapi Bhayangkara FC dalam Kondisi Pincang

Dari lanjutan Liga 1, Bhayangkara FC harus lengser dari puncak klasemen. The Guardian di luar dugaan takluk 0-1 dari Persik Kediri di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Arema FC langsung memanfaatkan hasil tersebut dengan merebut posisi puncak. Singo Edan sukses menang 1-0 atas Persipura Jayapura.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Liga 1

Dari Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL, Uruguay menang tipis 1-0 atas Paraguay. Sedangkan Argentina menekuk tuan rumah Chile 2-1.

Duel Kolombia vs Peru.

Photo :
  • https://www.instagram.com/conmebol/

Sementara itu, duel Kolombia harus menangis meski menguasai jalannya pertandingan. Mereka kalah 0-1 dari Peru di kandang sendiri di Estadio Metropolitano Roberto Melendez. Radamel Falcao cs terancam gagal melenggang ke Piala Dunia.

Beralih ke zona CONCACAF, Kanada melanjutkan kejutan. Mereka memimpin klasemen usai menang 2-0 atas Honduras di Estadio Olimpico Metropolitano.


Berikut hasil lengkap pertandingan sepakbola 28-29 Januari 2022

Liga 1
Persik Kediri 1-0 Bhayangkara FC
Madura United 2-1 PSIS Semarang
Barito Putera 1-2 PSM Makassar
Arema FC 1-0 Persipura Jayapura

Coupe de France
Nantes 2-0 Brest

Kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL
Paraguay 0-1 Uruguay
Chile 1-2 Argentina
Kolombia 0-1 Peru
Venezuela 4-1 Bolivia

Kualifikasi Piala Dunia zona CONCACAF
Amerika Serikat 1-0 El Salvador
Jamaika 1-2 Meksiko
Honduras 0-2 Kanada
Kosta Rika 1-0 Panama

Uji Coba Internasional
Yordania 3-1 Selandia Baru
Suriname 1-0 Barbados

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya