5 Bintang Sepak Bola yang Memutuskan Pindah Agama

Bintang Fiorentina, Franck Ribery
Sumber :
  • Instagram/@acffiorentina

VIVA – Bintang sepak bola yang memutuskan pindah agama, hal inilah menjadi kisah yang sangat unik untuk kita ikuti. Pasalnya dengan beberapa pemain bintang yang memutuskan untuk pindah agama akan menjadi sorotan publik yang sangat hangat.

Agama merupakan aspek yang paling sensitif dan paling menonjol dalam kehidupan seseorang, terlepas itu pemain sepak bola, selebritis atau masyarakat pada umumnya. Berikut beberapa pemain bintang yang memutuskan untuk pindah agama, seperti dikutip dari berbagai sumber:

1. Djibril Cisse - Islam Ke Kristen

Djibril Cisse saat memperkuat Liverpool.

Photo :
  • sportskeeda.com/

Djibril Cisse merupakan mantan pemain Liverpool dan lahir pada 12 Agustus 1981. Ia sejak lahir sebagai agama Islam, namun pada tahun 2007 ia memutuskan untuk berpindah keyakinan menjadi Kristen hal itu dipengaruhi oleh Jude Litter yang saat itu menjadi Istrinya.

Jude Little merupakan yang pernah bekerja bersama Djibril Cisse sebagai penata rambut. Pada tahun 2005 ia memutuskan untuk menikah dan mengundang beberapa pemain besar lainnya seperti Steven Gerrard, David Beckham, dan Zinedine Zidane, akan tetapi Djibril Cisse harus bercerai pada tahun 2012 setelah pernikahannya selama tujuh tahun.

Sepanjang kariernya, ia berpindah-pindah klub karena mengalami masalah cedera yaitu patah kaki, hingga tidak bisa mengembalikan permainan terbaiknya. Hingga pada tahun 2015 ia memutuskan untuk pensiun ketika usianya masih 34 tahun.

2. Nicolas Anelka - Kristen ke Islam

Mantan bintang Arsenal Nicolas Anelka

Photo :
  • Parismatch.com

Nicolas Anelka merupakan striker yang luar biasa, ia pernah bermain untuk beberapa klub seperti Chelsea dan Real Madrid, ia lahir pada 14 Maret 1979 di Prancis. Pada tahun 2004 ketika usianya masih 16 tahun ia memutuskan untuk masuk Islam hal itu sangat dipengaruhi oleh teman-temannya masa kecil, dan ia pun berganti nama menjadi Abdul Salam Bilal.

Nicolas Anelka mengungkapkan dalam sebuah wawancaranya "Saya biasa berpuasa selama Ramadhan karena saya mengagumi orang-orang yang berpuasa di sekitar saya. Apa yang membuat saya pindah agama adalah bahwa saya memiliki kepastian bahwa Islam adalah untuk saya"

Mantan pemain Arsenal itu mengatakan lebih lanjut "Saya merasakan hubungan ini dengan Tuhan, dan itu mencerahkan hidup saya. Saya memiliki keyakinan dalam hati saya bahwa itu adalah agama saya. Saya senang menjadi seorang Muslim, agama yang damai dan saya belajar banyak dari Islam" Tutup Nicolas Anelka

3. Eric Abidal - Kristen ke Islam

Sekretaris Teknik Barcelona, Eric Abidal

Photo :
  • instagram.com/abi22ericabidal

Erik Abidal yang merupakan mantan pemain Barcelona, lahir pada 11 September 1979. Ia memutuskan untuk memeluk Islam setelah menikah dengan Hayet Kebir dan mengubah namanya menjadi Bilal Eric Abidal. Kedua pasangan itu memutuskan untuk menikah pada tahun 2007, Hayet Kebir merupakan orang Prancis yang lahir di Aljazair.

Dalam sebuah wawancara yang dikutip dari Sportskeeda, Eric Abidal mengatakan "Semua kemajuan alami. Pilihan masuk Islam bukan karena istri saya, tetapi hadiah yang tiba-tiba muncul. Itu benar-benar terjadi di sana. Mengalir dan membuat saya merasa bahagia. Saya memeluk Islam dengan penuh keyakinan"

4. George Weah - Kristen ke Islam

George Weah

Photo :

George Weah yang pernah bermain bersama AC Milan dan memenangkan penghargaan pemain terbaik dunia. George Wesh yang dianggap sebagai pemain terbaik sepanjang masa di Afrika. Ia lahir pada 01 Oktober 1966, Weah sebelumnya beragama Kristen Protestan sebelum masuk Islam.

Akan tetapi ia hanya 10 tahun menjadi Islam dan kembali ke agama dulunya. George Weah saat ini menjabat sebagai presiden Liberia. Ia mengatakan bahwa ia berharap baik Muslim atau Kristen menemukan kedamaian.

George Weah menjadi pemain Afrika pertama yang mendapatkan gelar pemain terbaik dunia pada tahun 1995. Klub pertama Weah di Eropa adalah AS Monaco yang pada waktu itu masih dilatih oleh Arsene Wenger, selain bermain untuk AC Milan, ia juga pernah bermain untuk PSG, Chelsea, Manchester City dan Marseille.

5. Franck Ribery - Kristen ke Islam

Potret Shandy Aulia Pakai Kerudung di Abu Dhabi, Jadi Mualaf?

Franck Ribery

Photo :
  • images.teamtalk.com

Franck Ribery merupakan salah satu pemain yang luar biasa, ia pernah memperkuat beberapa tim besar seperti Bayern Munich. Ia lahir pada 07 April 1983, ia memutuskan memeluk agama islam pada tahun 2002 ketika menikah dengan Wahiba yang merupakan keturunan dari Aljazair.

Mualaf Marcell Siahaan Akui Tak Mudah Saat Jalani Salat 5 Waktu

Dalam sebuah wawancara, pesepakbola asal Prancis itu mengungkapkan "Agama adalah urusan pribadi saya. Saya seorang yang beriman dan sejak saya masuk Islam, saya pikir, saya menjadi lebih kuat, saya menjadi lebih kuat secara mental dan fisik."

Ribery menambahkan lebih lanjut "Agama tidak mengubah kepribadian saya atau persepsi saya tentang dunia. Saya sholat lima waktu, saya melakukannya karena itu memungkinkan saya untuk dilepaskan dan saya merasa lebih baik setelahnya"

Enam Etika Silaturrahim

Ketika Bayern Munich menjadi juara Bundesliga pada tahun 2013. Franck Ribery tampaknya sangat marah kepada rekan setimnya, Jerome Boateng karena menyiramnya dengan bir, padahal Ribery sudah memintanya untuk jangan menyiramnya.

Sandra Dewi dan Harvey Moeis

Pensiunan Jenderal Bintang 4 Berinisial B Terseret Kasus Korupsi Rp271 T, Siapa Dia?

Beberapa waktu lalu Iskandar Sitorus selaku Sekretaris dari DPP Indonesia Audit Watch sempat membongkar inisial publik figur yang terseret dalam kasus mega korupsi timah

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024