5 Fakta Menarik Usai Swiss Jungkalkan Portugal

Swiss vs Portugal di UEFA Nations League
Sumber :
  • Twitter/@EURO2024

VIVA – Portugal secara mengejutkan kalah 0-1 dari Swiss dalam pertandingan UEFA Nations League Grup A2 di Stade de Geneve, Senin 13 Juni 2022.

Dalam pertandingan Swiss vs Portugal berjalan sangat sengit. Portugal sempat mendominasi pertandingan, akan tetapi Swiss mampu mengimbangi permain dari anak asuhan Fernando Santos.

Para pemain Portugal sempat frustasi meladeni pertahanan kuat dari Swiss, terlihat beberapa peluang dari anak asuhan Fernando Santos yang selalu digagalkan oleh para pemain bertahan dari Swiss.

Swiss langsung membuka keunggulan ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit melalui aksi dari Haris Seferovic setelah mendapatkan umpan silang dari Silvan Widmer.

Meskipun meraih kemenangan, Swiss masih tertahan di peringkat empat dengan poin tiga. Sementara Portugal masih berada di peringkat dua klasemen dengan tujuh poin dari empat pertandingan, Spanyol merupakan tim yang tidak pernah kalah di Grup A2 UEFA Nations League.

Berikut Fakta menarik pertandingan Swiss vs Portugal, seperti sebagai berikut:

1. Spanyol Tim yang Tidak Pernah Kalah

Pertandingan Republik Ceko vs Spanyol.

Photo :
  • Twitter/@SeFutbol

Dalam pertandingan UEFA Nations League di Grup A2, Spanyol merupakan tim yang tidak pernah kalah, setelah berhasil mengalahkan Republik Ceko 2-0 dan menjadi pemimpin klasemen dengan delapan poin menggeser Portugal setelah kalah 0-1 dari Swiss.

Spanyol merupakan tim satu-satunya di Grup ini yang tidak pernah meraih kekalahan. Dalam empat pertandingannya, Spanyol meraih dua kali kemenangan dan dua kali meraih hasil seri.

2. Cristiano Ronaldo Absen

Megabintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo.

Photo :
  • Twitter/@EURO2024

Dalam pertandingan Swiss vs Portugal. Bintang Manchester United tidak dimainkan dalam pertandingan tersebut, tidak disebutkan dengan pasti bahwa Cristiano Ronaldo tidak diturunkan dalam pertandingan itu.

Dengan tidak hadirnya Cristiano Ronaldo cukup terlihat permainan Portugal kurang maksimal. Para pemain Portugal lainnya kurang bisa memaksimalkan ketika bola sudah berada di daerah kotak penalti lawan.

Bermain sebagai tamu, Portugal tidak kehilangan dominasinya untuk menyerang pertahan Swiss, akan tetapi Andre Silva yang menggantikan sosok Cristiano Ronaldo belum mampu menciptakan sebuah keunggulan untuk Portugal.

3. Jonas Omlin Tampil Luar Biasa

Kiper Swiss, Jonas Omlin tampil sangat luar biasa saat menghadapi Portugal, penjaga gawang asal Montpellier itu tampil gemilang dibawa mistar gawang. Dalam pertandingan tersebut ia melakukan delapan kali penyelamatan.

Jonas Omlin terlihat melakukan beberapa kali penyelamatan penting yang telah menggagalkan tendangan dari Goncalio Guedes dan Danilo Pereira. ia membawa bola dengan baik untuk menjaga keunggulan hingga pertandingan berakhir. Selain itu juga ia terpilih sebagai pemain terbaik dalam pertandingan itu.

4. Kekalahan Pertama Portugal

Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo

Photo :
  • Squawka

Kekalahan 0-1 dari Swiss ini merupakan kekalahan pertamanya dalam pertandingan UEFA NAtions League. Dalam pertandingan sebelumnya Portugal meraih dua kemenangan dan satu kali imbang, diantaranya 1-1 saat menghadapi Spanyol, menang 4-0 Swiss saat pertemuan pertama dan menang 2-0 saat menghadapi Republik Ceko.

Shin Tae-yong Enggak Mau Kena Jebak

Nampaknya Portugal percaya diri saat menghadapi Swiss, pasalnya dalam pertandingan pertama menghadapi Swiss, Portugal meraih kemenangan 4-0. Akan tetapi pada pertemuan kedua Swiss mampu membalas kekalahan pada pertemuan pertama.

5. Swiss Bermain Bertahan Setelah Unggul Cepat

Timnas Vietnam Punya Cara Redam Taktik Timnas Indonesia

Swiss vs Portugal di UEFA Nations League

Photo :
  • Twitter/@EURO2024

Setelah menciptakan keunggulan pada menit ketujuh, Swiss bermain lebih bertahan hingga pertandingan berakhir. Dalam babak pertama Swiss hanya mampu menciptakan satu kali tembakan itu pun menghasilkan sebuah keunggulan.

Polda Metro Ungkap Penyelundupan Kokain Cair Dalam Botol Shampo, Tangkap 2 WN Portugal

Setelah tertinggal satu gol, Portugal terus menekan ke pertahanan Swiss, akan tetapi rapatnya pertahanan dari Swiss membuat Portugal sedikit frustrasi untuk sekedar menyamakan skor.

Endrick

Pelatih Timnas Brasil Peringatkan Real Madrid soal Endrick

Pelatih Timnas Brasil, Dorival Junior senang dengan keberhasilan Endrick mencetak gol saat bermain imbang 3-3 dengan Timnas Spanyol dalam pertandingan uji coba, kemarin.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024