Mengapa Messi Absen dan Ronaldo Masuk Nominasi Ballon d'Or 2022

Lionel Messi saat jabat tangan Cristiano Ronaldo di Ballon d'Or
Sumber :

VIVA Bola - Penyelenggara Ballon d'Or telah mengakui bahwa musim debut Lionel Messi bersama Paris Saint-Germain tidak cukup baik untuk masuk ke dalam nominasi peraih penghargaan Ballon d'Or 2022, beda denganĀ Cristiano Ronaldo.

Lionel Messi Butuh Bantuan 'Orang Dalam' untuk Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025

Untuk pertama kalinya dalam 17 tahun, Messi absen dalam daftar 30 pemain calon peraih penghargaan Ballon d'Or. Di tahun pertamanya di PSG, Messi hanya mampu mencetak 11 gol dan 15 assist dalam 34 pertandingan, hasil yang relatif biasa saja bagi seseorang dengan standar tinggi seperti Messi.

Aksi Lionel Messi saat hadapi Paraguay dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022

Photo :
  • Twitter: Timnas Argentina
Terpopuler: Shin Tae-yong Dipanggil Haji Lulung, Suporter Liverpool Protes

Keputusan untuk tak memasukkan Messi dari daftar 30 pemain itu memicu kegemparan yang luar biasa dari para pecinta sepakbola, sehingga France Football, penyelenggara penghargaan, mengadakan sesi tanya jawab singkat untuk menjelaskan.

"Tak terelakkan, Lionel Messi, dengan 15 penampilannya berturut-turut sejak 2006, tujuh kemenangan Ballon d'Or-nya, status pemegang gelarnya, sangat membebani ketika sampai pada pilihan terakhir," jelas penyelenggara, seperti dikutip 90min, Sabtu 13 Agustus 2022.

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri Kepada Umat Islam di Dunia

"Pemain Argentina itu adalah bagian dari diskusi untuk mengintegrasikan 30, tetapi kriteria baru untuk Ballon d'Or tidak menguntungkan baginya: hilangnya kriteria seluruh karier pemain, dan peridiositas baru, dimodelkan pada musim sepakbola dan tidak ada lebih lama selama satu tahun kalender, yang tidak memungkinkan mengintegrasikan Copa America pada 11 Juli 2022."

"Dan kemudian, harus diakui bahwa musim pertamanya di Paris sangat mengecewakan baik dari segi visual impression maupun statistiknya."

France Football kemudian berusaha untuk membenarkan masuknya Ronaldo, yang penyertaannya membuat penggemar mengaitkannya dengan kurang suksesnya Manchester United.

Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo

Photo :
  • AP Photo/Rui Vieira

"Statistik mengatakan sebaliknya, Ronaldo menjadi pencetak gol terbanyak di sepakbola nasional musim ini. Dia sangat menentukan di babak penyisihan grup Liga Champions dengan empat gol yang memberi Man Utd tujuh poin."

"Di Premier League, dia mencetak 18 gol termasuk dua hattrick. Total 32 gol dalam 49 pertandingan tidak sebanyak di musim terbaiknya tapi cukup untuk masuk ke dalam 30 pemain terbaik di dunia."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya