Mengerikan, Chelsea Bantai AC Milan di Stamford Bridge

Chelsea vs AC Milan
Sumber :
  • Instagram: Chelsea

VIVA Bola – Duel membara tersaji dalam lanjutan grup E Liga Champions. Chelsea sukses membantai AC Milan 3-0 di Stamford Bridge, Kamis 6 Oktober 2022 dini hari WIB.

Kedua tim mengerahkan kemampuan terbaik di laga ini. Chelsea dan Milan sama-sama bermain ngotot.

Kedua tim saling menggempur. Intensitas serangan membuat laga ini berlangsung sengit.

Meski bertandang ke markas Chelsea, skuad asuhan Stefano Pioli memberikan tekanan demi tekanan untuk lawan.

Chelsea lebih dahulu membuka keunggulan. Wesley Fofana mencetak gol usai memanfaatkan kemelut di mulut gawang AC Milan menit 24.

Selebrasi pemain Chelsea usai bobol gawang AC Milan

Photo :
  • Instagram: Chelsea

Tertinggal satu gol, Milan berupaya membalas. Hanya saja, Chelsea makin termotivasi untuk menggandakan keunggulan.

Serangan dari skuad asuhan Graham Potter membuat Milan merapatkan barisan pertahanan.

Meski mendapatkan peluang demi peluang, kedudukan masih 1-0 untuk keunggulan Chelsea hingga turun minum.

Babak Kedua

Usai jeda, Chelsea menambah daya gedor. AC Milan kembali dalam bahaya dengan serangan maut dari Chelsea.

Pierre-Emerick Aubameyang menggandakan keunggulan Chelsea. Ia membobol gawang Milan menit 56 usai memanfaatkan assist dari Reece James.

Petaka bagi Milan, Chelsea makin menggila. Mereka mencetak gol ketiga. James mencatatkan namanya di papan skor usai mendapatkan umpan dari Raheem Sterling.

Meski Milan telah berupaya sekuat tenaga untuk mengejar ketertinggalan, namun hingga 90 menit jalannya laga tak ada gol tercipta. Skor 3-0 bertahan untuk kemenangan Chelsea hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga.

Susunan Pemain:

Real Madrid Juara Liga Champions 14 Kali karena Dibantu Wasit

Chelsea: (GK) Kepa Arrizabalaga, Wesley Fofana, Thiago Silva, Kalidou Koulibaly, Reece James, Ruben Loftus-Cheek, Mateo Kovacic, Ben Chilwell, Mason Mount, Raheem Sterling, Pierre-Emerick Aubameyang.

AC Milan: (GK) Ciprian Tatarusanu, Fode Toure, Fikayo Tomori, Pierre Kalulu, Sergino Dest, Sandro Tonali, Ismael Bennacer, Rafael Leao, Charles De Ketelaere, Rade Krunic, Olivier Giroud.
 

Terpopuler: Pengakuan Pelatih PSG, Timnas Indonesia Dibela Ronaldo dan Messi
Gelandang Real Madrid, Jude Bellingham

Madrid Vs Dortmund di Final Liga Champions Jadi Pengalaman Unik Jude Bellingham

Tak pernah terbayangkan oleh Jude Bellingham akan bermain di final Liga Champions melawan Borussia Dortmund. Dia akan berhadapan dengan mantan klubnya tersebut.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024