Dipecundangi Timnas Jepang, Pemain Senior Timnas Jerman Ngamuk ke Rekan Setim

Timnas Jepang kalahkan Jerman di Piala Dunia 2022
Sumber :
  • AP Photo/Petr Josek

VIVA Bola – Gelandang senior Timnas Jerman, Ilkay Guendogan mengecam performa rekan satu timnya, usai kekalahan mengejutkan mereka 1-2 di Piala Dunia 2022 dari Timnas Jepang pada Rabu 23 November 2022.

Timnas Jerman sempat unggul 1-0 di babak pertama dan menciptakan banyak peluang. Namun situasi berubah di babak kedua. Timnas Jepang mampu bangkit dan membalikkan kedudukan menjadi 2-1 untuk kemenangan Samurai Biru.

"Kami membuat permainan terlalu mudah untuk Jepang. Gol kedua khususnya, yang seharusnya tidak terjadi. Padahal kami sedang berada di Piala Dunia," gerutu Guendogan dilansir Tribal Football, Kamis 24 November 2022.

“Manuel Neuer menyelamatkan kami beberapa kali. Kami memiliki peluang luar biasa untuk mencetak gol tetapi tidak menjadikannya 2-0. Itu tidak boleh terjadi pada kami," lanjutnya.

Guendogan juga mengkritik permainan Jerman di babak kedua yang tidak berani membangun serangan dari belakang. Para pemain Jerman dinilai tidak mau berkorban lebih demi mengunci tiga poin.

“Kami juga tidak membangun permainan dengan baik dari belakang. Keyakinan untuk menahan bola dari belakang dan mengorbankan diri hilang, jadi kami memainkan bola-bola panjang," katanya geram.

“Saya hampir merasa bahwa tidak semua orang menginginkan bola. Kami terlalu sering kehilangan bola. Kami membuatnya terlalu mudah bagi mereka. Terutama gol kedua, saya tidak tahu apakah pernah ada gol yang lebih mudah dicetak di Piala Dunia," katanya.

Ukir Sejarah, Ini 5 Fakta Menarik Timnas Indonesia Permalukan Vietnam
Duel Vietnam vs Timnas Indonesia

Menakar Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Ada Berapa Tahap Lagi?

Harapan pecinta sepakbola melihat Timnas Indonesia berlaga di Piala Dunia kembali muncul. Masih ada berapa tahap lagi untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026?

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024