Inggris Mengerikan, Makin Percaya Diri Habisi Lawan di Piala Dunia 2022

Timnas Inggris merayakan gol di Piala Dunia 2022
Sumber :
  • AP Photo/Frank Augstein

VIVA Bola – Timnas Inggris sukses hancurkan Timnas Wales dengan skor 3-0 dalam laga terakhir penyisihan grup B Piala Dunia 2022 di Stadion Ahmad bin Ali pada Rabu dini hari tadi, 30 November 2022. 

Piramida Sepakbola Inggris dalam Bahaya

Tiga gol Timnas Inggris masing-masing dibukukan Marcus Rashford (50', 68') dan Phil Foden (51'). Hasil ini memastikan skuad asuhan Gareth Southgate lolos ke babak 16 besar Piala Dunia bersama Timnas Amerika Serikat yang tergabung dalam Grup B.

Juru taktik Inggris, Gareth Southgate menegaskan bahwa skuadnya telah berbeda. Meningkat dibandingkan laga sebelumnya.

Honda Luncurkan Motor Naked Sports Terbaru

Selebrasi Marcus Rashford saat cetak gol di laga Inggris vs Iran

Photo :
  • AP Photo/Martin Meissner

Selain itu, kepercayaan diri Inggris meningkat. Mereka sudah percaya diri bersaing dengan tim kuat lainnya.

Pemain Jagoan Inggris Persenjatai Diri Rumahnya dengan Perlengkapan 'Kelas Militer' Selama EURO 2024

'Saya pikir ada mentalitas yang berbeda. Lebih percaya. Di Rusia, kami hanya berpikir, "Bisakah kami memenangkan pertandingan sistem gugur?" Sekarang ada lebih percaya diri dan lebih banyak pengalaman pertandingan sistem gugur," ujar Southgate dikutip dari Daily Mail, Rabu 30 November 2022.

'Kami senang tujuan pertama tercapai. Semangat tim bagus kami memiliki sebagian besar tim di lapangan yang luar biasa untuk dinamika dan tidak ada kartu kuning yang bagus," tambahnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya